Dalam kesempatan tersebut, Aipda Nurhidayat tak lupa mengimbau warga yang hadir untuk selalu menciptakansuasana yang aman dan kondusif serta selalu memperhatikan perkembangan buah hatinya.
“Selain memberikan rasa aman, kesempatan tersebut kami gunakan sebagai ajang silaturahmi yang dengan warga” ujarnya kepada awak media.
Di tempat terpisah, Kapolsek Bontoala Kompol H Syamsuardi, S.Sos.,MH mengapresiasi kegiatan yang dilakukan Bhabinkamtibmas yang melakukan pendampingan kepada tim nakes sehingga tercipta suasana aman dan kondusif. (*Rz)