Bantaeng Punya Potensi Lithium, Shamsi Ali Jajaki Peluang Investasi Perusahaan USA

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, BANTAENG – Direktur Jamaica Muslim Center yang juga Imam Masjid Islamic Center of New York, Muhammad Syamsi Ali melakukan kunjungan kerja di Kabupaten Bantaeng, Selasa, 21 Juni 2022. Pria yang akrab disapa Shamsi Ali di New York ini datang ke Bantaeng untuk menjajaki kerja sama pengembangan Lithium di Bantaeng.

Kunjungan kerja Shamsi Ali ini diterima oleh Bupati Bantaeng, DR Ilham Azikin di Rumah Jabatan Bupati Bantaeng. Dalam kesempatan itu, dia mengaku ingin menjajaki kerja sama dengan Pemkab Bantaeng terkait dengan pengembangan Lithium.

Shamsi Ali menggandeng perusahaan asal Amerika Serikat bernama Allied Harvest NA, LLC. Dalam pertemuan itu diketahui jika perusahaan asal Amerika Serikat sedang melakukan ekspansi atau pengembangan bisnis di Indonesia. Bantaeng menjadi salah satu daerah tujuan yang memiliki potensi pengembangan energi terbarukan ramah lingkungan.

“Kami membangun jejaring dengan perusahaan-perusahaan yang ada di Amerika Serikat (USA) untuk pengembangan Lithium. Saat ini, perusahaan itu sedang mengembangkan teknologi pertanian dengan perangkat elektronik,” jelas dia.

Ia juga menjelaskan bahwa perusahaan yang dipimpinnya kini sedang menjalin kemitraan dalam hal ini C4V. C4V adalah perusahaan teknologi solid state lithium battery di Binghamton, negara bagian New York.

Sedangkan Allied Harvest NA, LLC (AHI) adalah perusahaan Amerika, partner dari Allied Harvest Indonesia (AHI). Perusahaan ini bergerak di bidang energi fosil dan energi terbarukan.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  BBM Solar Susah, Tiga Perhimpunan Nelayan Bone Padati DPRD

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Dari Swasembada ke Hilirisasi, Mentan Amran Perkuat Sinergi dengan Media

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA — Menteri Pertanian RI Andi Amran Sulaiman menggelar dialog terbuka bersama puluhan pimpinan media yang tergabung...

PLN Sinjai Jadwalkan Pemadaman Listrik di Sinjai Timur dan Selatan

PEDOMANRAKYAT, SINJAI – PLN Unit Layanan Pelanggan (ULP) Sinjai kembali menjadwalkan pemadaman listrik sementara dalam rangka pemeliharaan dan...

Pionir di Sulsel, Koperasi Prabu Phinisi Sejahtera Cetak Rekor RAT Tercepat Tahun Buku 2025

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Koperasi Prabu Phinisi Sejahtera Sulawesi Selatan kian mengukuhkan eksistensinya dalam mengimplementasikan tata kelola organisasi yang...

Menulis Apa Adanya, Merawat Nurani: BugisPos Menapaki Usia 27 Tahun

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Tak semua media mampu menua dengan anggun. Sebagian gugur di tengah jalan, sebagian lain kehilangan...