Laksanakan Safari Jumat, AKBP Awaludin Amin : Kami Mohon Dukungan

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAROS - Kapolres Maros, AKBP Awaludin Amin, SIK, melaksanakan safari Jumat dengan mengunjungi Masjid Nurul Muflihin Panaikang Desa Pajukukang, Kecamatan Bontoa, Kabupaten Maros, Jumat (12/08/2022).

Kegiatan Safari Jumat ini, turut dihadiri oleh Dandim 1422 Maros Letkol Infanteri Muhammad Hujairin, M.Si (HAN), H. Andi Patarai Amir, SE Ketua DPRD Maros, Drs. KH Syamsul Halik Ketua MUI Maros, H. Andi Syarifuddin B alias Puang Esa Anggota DPRD Maros dari Fraksi Golkar, Mayor Inf Ahmad Linci Danramil 1422 Maros.

Selanjutnya, AKP Makmur, S.Sos Kapolsek Lau, AKP Hamzah Kasat Binmas Polres Maros, Mulyadi, S.Stp Camat Bontoa, para Kepala Desa Kecamatan Bontoa, Bhabinkamtibmas se-Kecamatan Bontoa, Bhabinsa se-Kecamatan Bontoa, personel Polsek Lau, para tokoh agama, tokoh masyarakat, serta jamaah salat Jumat Masjid Nurul Muflihin Desa Pajjukukang.

Sebelum pelaksanaan salat Jumat, Kapolres terlebih dahulu memperkenalkan diri sebagai Kapolres Maros yang baru. Kapolres mengatakan tujuan melaksanakan safari salat Jumat ini sebagai upaya untuk mendekatkan diri pada masyarakat.

“Kami mohon dukungan kepada masyarakat untuk menjadikan Maros sebagai kota yang rukun, damai, aman dan tentram,” kata Kapolres.

Dalam kesempatan itu setelah melaksanakan salat Jumat, Kapolres Maros memberikan santunan kepada warga yang kurang mampu di Dusun Panaikang, ada dua warga yang diberikan santunan yakni Ibu Daeng bunga dan Ibu Daeng Rosi.

Kegiatan Kapolres Maros bersama Dandim 1422 Maros dilanjutkan dengan silaturrahmi dan tatap muka bersama para unsur pemerintah Kecamatan Bontoa, para Kepala Desa se-Kecamatan Bontoa, tokoh masyarakat dan tokoh agama. (*Hdr)

Baca juga :  Wakapolri Letakkan Batu Pertama Pembangunan Masjid Al Kostoeri

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Resmi Dilantik, Camat Tomoni Timur Minta Aparat Desa Bekerja baik

PEDOMANRAKYAT, LUWU TIMUR — Tiga perangkat Desa Pattengko, Kecamatan Tomoni Timur, Kabupaten Luwu Timur, resmi dilantik dan diambil...

Prajurit Hasanuddin Sambut Pangdam Baru dengan Semangat, Mayjen TNI Bangun Nawoko Bawa Visi Kolaborasi dan Kesejahteraan

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Momen bersejarah terjadi di Markas Kodam XIV/Hasanuddin, Jalan Urip Sumoharjo, Kota Makassar, Senin (3/11/2025), saat...

Patroli Perintis Presisi Samapta Polres Gowa Amankan Pelaku Keributan di Somba Opu

PEDOMANRAKYAT, GOWA - Tim 1 Patroli Perintis Presisi Samapta Polres Gowa yang dipimpin Kepala Tim 1 Patroli, AIPDA...

LAN RI dan Pemkab Sinjai Satukan Langkah Membangun Sekolah RAMAH

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Di tengah upaya memperkuat karakter bangsa melalui pendidikan publik, Pusjar SKMP LAN Makassar bersama Pemerintah...