Di Kabupaten Sinjai, Bupati ASA Bertindak Inspektur Upacara Bendera Peringatan HUT Kemerdekaan RI Ke-77

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, SINJAI - Puncak peringatan HUT ke-77 Proklamasi Kemerdekaan Indonesia tingkat Kabupaten Sinjai ditandai Upacara Bendera di Lapangan Sinjai Bersatu, Rabu (17/08/2022). Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA) bertindak sebagai Inspektur Upacara.

Komandan Upacara Kapten Inf Hoer Apandi Danramil 1424-01/Sinjai Utara, Perwira Upacara Kapten Inf Sainuddin Pasi Ops Kodim 1424/Sinjai, dan Komandan Paski Penaikan Bendera Ipda Abdul Razak KBO Sat Binmas Polres Sinjai.

Upacara yang berlangsung khidmat diikuti jajaran Forkopimda, seluruh kepala OPD jajaran Pemkab Sinjai, serta peserta dari unsur TNI, Polri, dan ASN.

Bupati ASA menyampaikan rasa syukur karena upacara peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-77 berjalan lancar. Dia menuturkan, beberapa rangkaian kegiatan yang telah dilaksanakan di hari Kemerdekaan tahun ini bisa menjadi alat pemacu dan motivasi, khususnya Pemda Sinjai dan seluruh stakeholder di Bumi Panrita Kitta.

"Semoga diusia 77 tahun Kemerdekaan, Pemerintah senantiasa memberikan pembangunan yang lebih baik kepada masyarakat dan kami bisa meningkatkan kinerja, sehingga mudah-mudahan dapat mensejahterakan masyarakat di Sinjai sesuai dengan cita-cita para pendiri bangsa," ujarnya.

Selain itu, ASA berharap masyarakat di Kabupaten Sinjai juga bisa mengisi kemerdekaan dengan kegiatan-kegiatan positif. Apalagi kurun waktu 2 tahun Covid-19 melanda bangsa Indonesia tak terkecuali di Kabupaten Sinjai.

"Mudah mudahan juga masyarakat di Kabupaten Sinjai bisa mengisi kemerdekaan kita yang ke-77 ini. Seperti kita ketahui bersama 2 tahun ini ada Covid-19. Mudah-mudahan tahun depan Covid-19 sudah tidak ada dan tidak menjadi kekhawatiran kita, sehingga mudah-mudahan seluruh stakeholder yang ada di Kabupaten Sinjai dapat meningkatkan kehidupan, kesejahteraan serta perekonomian," kata dia.

Orang nomor satu di Kabupaten Sinjai ini juga mengaku berbangga karena pasukan pengibar bendera (Paskibraka) yang bertugas sukses melaksanakan tugasnya dengan baik.

Baca juga :  Kadisdik Sidrap Kukuhkan 41 Guru Penggerak Angkatan Ke-3

"Alhamdulillah kita menyaksikan pengibaran bendera dengan baik, sukses anak-anak kita paskibraka dalam menunaikan tugasnya dan menjalankan kewajibannya dengan baik dan Alhamdulillah tidak ada satu hal yang terjadi," kuncinya.

Usai upacara Bupati ASA didampingi Forkopimda, menyerahkan remisi kemerdekaan kepada dua orang perwakilan narapidana Rutan Kelas II B Sinjai. (AaN)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Jumat Berkah, Polwan Polres Soppeng Berbagi

PEDOMAN RAKYAT, SOPPENG – Sebagai bentuk kepedulian sosial serta upaya mempererat hubungan antara Polri dengan masyarakat ,Polisi Wanita...

Harmoni Tanpa Sekat: Simfoni Persaudaraan SMANSA 81–82 dalam Perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Alumni lintas generasi SMA Negeri 1 (SMANSA) Makassar kembali mengukuhkan eksistensi persaudaraan lintas iman melalui...

Telepon Subuh Mentan Amran Berujung Gagalnya Penyelundupan Bawang Bombay Ilegal 133,5 Ton di Semarang

PEDOMANRAKYAT, SEMARANG – Telepon subuh Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman sekitar pukul 05.20 WIB menjadi awal gagalnya...

Mentan Amran Sidak 133,5 ton Bawang Bombay Selundupan Berpenyakit: Tidak Ada Ampun, Usut Sampai Akar

PEDOMANRAKYAT, SEMARANG — Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman menegaskan tidak akan memberi toleransi terhadap praktik impor ilegal...