Kalahkan Rivalnya, Putra Terbaik Toraja Terpilih Sebagai Wakil Ketua KPK

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMAN RAKYAT, TORAJA UTARA - Johanis Tanak, putra terbaik Toraja berhasil terpilih sebagai Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dengan menjabat sebagai Wakil Ketua KPK.

Mantan Kepala Kejaksaan Tinggi Jambi ini terpilih lewat hasil pemungutan suara di Komisi III DPR RI yang melibatkan 53 anggota dewan yang hadir pada Rabu, 28 September 2022.

Johanis Tanak, putra Toraja asal Bangkelekila, Kabupaten Toraja Utara sangat menakjubkan dengan mengalahkan calon lain yang menjadi rivalnya yakni I Nyoman Wara yang juga auditor Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) dengan hanya memperoleh 14 suara sementara Johanis Tanak memperoleh suara sebanyak 38 suara dan satu suara dianggap tidak Sah.

Johanis sempat masuk sebagai calon pimpinan KPK tahun 2019-2023 pada saat itu masih menjabat sebagai Direktur Tata Usaha Negara pada Jaksa Agung Muda Perdata dan Tata Usaha Negara Kejaksaan Agung.

Latar belakang pendidikan, Johanis Tanak mengenyam S1 di Fakultas Hukum Universitas Hasanuddin pada tahun 1983.

Kemudian mengambil pendidikan S3 di  Universitas Airlangga dengan gelar Doktor Program Studi Ilmu Hukum pada tahun 2019, dan pengalaman karier Johanis cukup lama sebagai seorang jaksa yang berpindah-pindah tugas, diantaranya  pernah menjadi Kepala Kejaksaan Tinggi Sulawesi Tengah pada tahun 2014. (man-jt)

Baca juga :  Heboh, Turnamen Sepakbola Putri Warnai Peringatan HUT RI di desa Bulutellue Sinjai

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Menulis Apa Adanya, Merawat Nurani: BugisPos Menapaki Usia 27 Tahun

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Tak semua media mampu menua dengan anggun. Sebagian gugur di tengah jalan, sebagian lain kehilangan...

Digelar Mei, Munafri Resmi Buka Registrasi Makassar Half Marathon 2026

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, secara resmi membuka registrasi Makassar Half Marathon (MHM) 2026 dalam...

Dari Panrannuangta untuk Masa Depan: INTI Jeneponto Rayakan Dies Natalis ke-35 dan Wisuda Penuh Makna

PEDOMANRAKYAT, JENEPONTO - Ruang Pola Panrannuangta, Kantor Bupati Jeneponto, Minggu (11/01/2026), terasa berbeda. Bukan sekadar ruang resmi pemerintahan,...

Domino Naik Kelas, ORADO Sulsel Siap Kirim Atlet ke Level Nasional

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA — Pengurus Besar Federasi Olahraga Domino (ORADO) Nasional secara resmi mendeklarasikan domino naik kelas sebagai olahraga nasional. Deklarasi...