Bahlil Lahadalia Serahkan Penghargaan Investasi Bahari

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, PINRANG – Pada peringatan Hari Nusantara Tahun 2022 yang berlangsung di Wakatobi, Provinsi Sulawesi Tenggara, Selasa (13/12), Menteri Investasi, Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal, Bahlil Lahadalia menyerahkan secara langsung Anugerah Investasi Bahari Kategori Pemerintah Kabupaten kepada sejumlah Kabupaten/kota, termasuk Kabupaten Pinrang untuk wilayah Indonesia Bagian Tengah.

Pinrang merupakan satu-satunya Kabupaten yang berhasil meraih penghargaan ini di wilayah Indonesia bagian tengah. Dimana, daerah ini dinilai sebagai salah satu kabupaten yang mampu memanfaatkan potensi baharinya serta memberikan kemudahan bagi para investor dalam menanamkan modalnya, terutama dalam bidang perikanan dan kelautan.

Asisten Ekonomi Pembangunan, Abd Rahman Mahmud yang hadir mewakili Bupati Pinrang, menerima langsung penghargaan tersebut. Menurut Rahman, penghargaan ini merupakan capaian hasil kerja kolaboratif dengan OPD terkait.

Selain itu, dorongan dan motivasi dari Bupati Pinrang dan Wakil Bupati Pinrang, juga menjadi faktor utama sehingga Pinrang mampu mengembangkan sektor bahari sebagai salah satu potensi unggulan yang menarik bagi investor.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Di Balik Kemilau Kosmetik Ilegal : Kasus MH Skincare yang Menghebohkan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

IKB PPSS IKIP UP Angkatan 86 Gelar Halalbihalal. Temanya ” Menjaga Silaturahmi, Merawat Kenangan, Mempererat Persaudaraan “

PEDOMAN RAKYAT - MAKASSAR. Ikatan Keluarga Besar ( IKB ) PPSS IKIP UP Angkatan 86 menggelar acara Halalbihalal...

H.Andi Azis Peter, S.H.M.Si. Mengenang Ibunda: Kapan Pulang?

PEDOMANRAKYAT, GOWA -- Hj. Hatifah Dg.Rannu Binti Massuara Karaeng Sikki meninggal Kamis (17/4/2025) dalam usia 79 tahun tiga...

Bimbingan Manasik Haji Terbesar di Indonesia, Kemenag Pecahkan Rekor MURI

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA – Suasana di Asrama Haji Pondok Gede terasa berbeda pagi itu. Lebih dari seribu peserta hadir...

Turnamen Futsal MANSA Cup II Resmi Berakhir, Ini Harapan Wabup Sinjai

PEDOMANRAKYAT, SINJAI -- Wakil Bupati Sinjai Andi Mahyanto Mazda yang diwakili oleh Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora)...