PEDOMANRAKYAT, SINJAI – Tim Verifikasi lapangan Kabupaten/Kota Sehat (KKS) Provinsi Sulsel yang diketuai oleh Muslimin Rasyid mengunjungi SDN 84 Mangarabombang sebagai salah satu lokasi khusus (Lokus) Sekolah Sehat di Kabupaten Sinjai, Senin (19/12/2022).
Kedatangan tim verifikasi disambut dengan tepuk tangan dan yel-yel dari guru dan siswa-siswi saat memasuki pintu gerbang sekolah yang berada di Kelurahan Samataring, Kecamatan Sinjai Timur.
Rombongan tim verifikasi didampingi oleh OPD penanggung jawab KKS dan Kepala SDN 84 Mangarabombang dibawa berkeliling sekolah mengunjungi beberapa obyek yang menjadi poin penilaian.
Beberapa hal yang dipantau diantaranya kebersihan halaman dan luar sekolah, kebersihan toilet, keberadaan UKS lengkap dengan administrasinya, program Kantin Sehat, inovasi Sekolah (Sekolah Adwiyata, Ramah Anak & PJAS), dan ketersediaan CTPS (cuci tangan pakai sabun).
Selain itu, tim verifikasi juga menyaksikan simulasi penanganan siswa yang sedang pingsan oleh dokter kecil yang menjadi program dari sekolah tersebut.