Oleh M. Dahlan Abubakar
Gol cantik kedua yang terpilih di media sosial lahir dari kaki Vincent Aboubakar, pemain timnas Kamerun. Gol itu lahir ketika Kamerun berhadapan dengan Serbia pada tanggal 28 November 2022 di Al Janoub Stadium Qatar.
Pilihan pelatih Kamerun Martin Hongla memilih Vincent Aboubakar sebagai pemain pengganti ternyata tepat. Dia berhasil memperkecil ketinggalan Kamerun menjadi 2-3 pada menit ke-63. Dia berhasil memanfaatkan skema serangan balik (‘counter attack’) yang dilakukan Kamerun. Dia melewati salah seorang pemain Serbia yang mencoba menghentikan langkahnya menggiring bola seorang diri.
Lepas dari pemain belakang Serbia yang kemudian terjatuh dikecohnya, Aboubakar langsung dihadang Vanja Milinkovic, penjaga gawang Serbia yang meninggalkan sarangnya karena melihat jalanya bakal terancam. Dia sudah pasang kuda-kuda menghadapi penyerang Kamerun ini. Tetapi, upaya Vanja gagal.
Dia terkecoh dengan kepiawaian Aboubakar yang “mencungkil” si kulit bundar melewati kepalanya. Vanja mencoba segera berbalik dan memburu si kulit bundar. Berharap, masih bisa dia jangkau sebelum menggetarkan jalanya. Sayang, bola yang melambung tinggi, pada lentingan terakhir, tepat menggetarkan jaringnya, kedudukan 2-3. Luar biasa.
Setelah itu, Eric Maxim Choupo-Moting mencetak gol pada menit ke-66 untuk membuat kedudukan menjadi imbang 3-3 hingga wasit membunyikan pluit panjang.