Camping Rohani Orang Muda Katolik Saluampak Youth Day

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MASAMBA –

Orang Muda Katolik Paroki Sitti Maryam Saluampak (OMK PSMS) menggelar Camping Rohani Youth Day di Gereja Katolik Stasi Santo Martinus Tete Uri, Sabbang Selatan, Luwu Utara.

Kegiatan bertema Bangkit dan Jadikah Berkat ini diagedakan berlangsung empat hari (27 hingga 30 Desember 2022). Ada 396 peserta yang ikut dalam acara tersebut, mulai dari usia 14 hingga 25 tahun.

Ketua Panitia Camping Rohani Saluampak Youth Day, Herlin, kepada media ini, Selasa (27/12/2022) malam, mengatakan, kegiatan kegiatan dilakukan untuk menarik minat dan iman generasi muda di Gereja Katolik Paroki Sitti Maryam Saluampak. Tujuannya, untuk sama-sama memperdalam iman anak muda Katolik.

“Acara ini juga untuk pengkaderan dan regenerasi anggota yang baru. Karena minat dan masukan dari anggota maupun umat gereja banyak yang menginginkan Camproh diadakan tiap tahunnya,” kata Herlin.

Diakuinya, antusias peserta Camping ini bagus. Kesannya pun seru dan banyak kenal orang. Seperti pembimbing dan panitia yang mungkin dulu belum kenal jadi sekarang saling mengenal hingga berbaur.

Salah seorang peserta camping, Hendra Pasamman dari Stasi Santo Antonius Pangalli, mengaku senang karena bisa seru-seruan bersama teman-teman baru.

“Harapannya, peserta Campin bisa mengikuti kegiatan di luar acara. Dan seru-seruan terus dengan anggota OMK lainnya,” kata pemuda Oikri dari Papua ini.

Sebagai informasi, pemateri hari pertama diisi oleh Pastor Simon Manumpil MSc yang memberi untuk OMK. (yus)

Baca juga :  Arti dan Asal Usul Istilah Starboy: Tren Bahasa Gaul yang Populer di Kalangan Anak Muda

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Kadis Pertanian Gowa Resmikan BALLA BIRAENG: Pusat Inovasi dan Edukasi Pertanian Komunitas Tamarunang

PEDOMANRAKYAT, KAB. GOWA — Semangat kolaborasi dan inovasi pertanian berbasis komunitas kembali mengemuka di Kabupaten Gowa, Rabu (23/7/2025)....

Kapolres Soppeng Safari Subuh Di Masjid Darul Aman 

PEDOMANRAKYAT,SOPPENG – Kapolres Soppeng AKBP Aditya Pradana S,IK M,IK bersama Wakapolres Kompol Sudarmin S,Sos bersama segenap PJU dan...

Saksikan Karya Peserta Lomba Video Literasi, Ini Harapan Bupati Sinjai

PEDOMANRAKYAT, SINJAI -- Semangat literasi di Kabupaten Sinjai semakin menggelora dengan digelarnya Lomba Video Konten Literasi yang dilaksanakan...

Muh Al Khair Terpilih Sebagai Putra Maritim Sulsel. Dandim 1423 Soppeng: Berhasil mengharumkan nama daerah 

PEDOMANRAKYAT, SOPPENG - Dandim 1423 Sopeng Letko.Inf Reinhard Haposan Manurung S,Pd berkenan menerima kunjungan silaturahmi Muh Al Khair...