Kepala LLDIKTI IX Puji Tatakelola Universitas Patompo

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

 

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR.– Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI ) Wilayah IX Sulawesi, Drs H Andi Lukman, M.Si memuji tatakelola civitas akademik Universitas Patompo.

Pelaksanaan wisuda perdana hari ini dilaksanakan secara tertib salah satu hal yang bisa mengindikasikaan kalau tatakelola perguruan tinggi berjalan dengan baik.

Hal tersebut dikemukakan Andi Lukman pada wawancara dengan media usai memberi sambutan pada acara Wisuda Sarjana dan Magister Periode I Tahun Akademik 2022/2023 Universitas Patompo, di Hotel Claro Makassar, Sabtu 31 Desember 2022.

Andi Lukman pada kesempatan ini juga mengingatkan kepada para pengelola untuk terus mendorong tenaga pendidik (dosen) untuk memperhatikan pangkat akademik dan jabatan fungsional.

Selain itu dia juga mengingatkan kepada pengelola Universitas Patompo tetap memperhatikan kesejahteraan bagi para tenaga pendidik maupun tenaga kependidikan.

” Para dosen ini sangat menentukan kualitas lulusan, jika kesejahteraannya bagus maka dosen tersebut sudah pasti hanya fokus mengajar di kampus karena tidak lagi sibuk mencari tambahan mengajar di luar kampus,”ujar Andi Lukman.

Dalam kesempatan ini Andi Lukman mengatakan wisuda yang dilaksanakan ini sangat istimewa, karena secara global, selama kurang lebih tiga tahun kita semua dilanda Pandemi Covid-19 dan hampir semua kegiatan terhenti.

Tetapi Alhamdulillah, sebut Andi Lukman, Universitas Patompo telah melaksanakan kegiatan wisuda dan ini berarti Tri Dharma Perguruan Tinggi tidak berhenti karena pandemi di Universitas Patompo.

Melalui momentum wisuda ini Andi Lukman atas nama pemerintah menyampaikan terimakasih kepada pengelola perguruan tinggi Universitas Patompo.

Dia juga memuji Rektor Universitas Patompo, Dr Muhammad Yunus, memiliki semangat luar biasa dalam mengembangkan kelembagaan kampus menjadi perguruan tinggi lebih maju yang dapat setara dengan perguruan tinggi lain yang ada di Kawasan Timur Indonesia.

Baca juga :  BRIN, ITB Nobel dan Politeknik Jakarta Riset Bersama di Bali

Andi Luan mengakui di era industri 5.0 tantangan perguruan tinggi kedepan sangat berat. Era kebijakan Merdeka Belajar Kampus Merdeka, mahasiswa diberi kesempatan belajar diluar kampus untuk lebih mengenal dunia kerja.

1
2TAMPILKAN SEMUA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Awal Tahun, Pusjar SKMP LAN Tegaskan Komitmen Mitra PPNPN

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Suasana Aula Hasanuddin, Rabu (7/1/2026) siang, tampak berbeda dari hari-hari kerja biasa. Deretan kursi tertata...

Menilik Prestasi 2025, Pusjar SKMP LAN Siapkan Strategi 2026

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Awal tahun bukan sekadar pergantian kalender bagi Pusat Pembelajaran dan Strategi Kebijakan Manajemen Pemerintahan (Pusjar...

Perkuat Sistem Merit, LAN RI Gelar Asesmen JPT Bulukumba

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Pusat Pembelajaran dan Strategi Kebijakan Manajemen Pemerintahan (Pusjar SKMP) Lembaga Administrasi Negara (LAN) memfasilitasi pelaksanaan...

Pusjar SKMP LAN Maknai Hari Ibu sebagai Penguatan Kapasitas ASN

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Upacara peringatan Hari Ibu ke 97 di Pusat Pembelajaran dan Strategi Kajian Manajemen Pemerintahan, Senin...