Mahasiswa Fakultas Kedokteran Gigi UMI Laksanakan Praktek Kepaniteraan

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR -- Adila Helsinki salah seorang mahasiswa Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Muslim Indonesia, tampil di atas mimbar memberikan kuliah tujuh menit (kultum) berjudul “Penerapan Hukum Islam Dalam Pelayanan Kesehatan Gigi” di depan jamaah masjid Abubakar Assiddiq, Gedung Fakultas Kedokteran Gigi UMI Makassar, Selasa (03/01/2023) kemarin.

Tema yang dipresentasikan dalam Kultum tersebut merupakan salah satu judul dalam rangkaian tugas yang sebelumnya telah dibuat dalam bentuk makalah yang harus dilaksanakan oleh setiap mahasiswa Kedokteran Gigi UMI yang mengikuti kegiatan kepaniteraan Islam Disiplin Ilmu (IDI) dan Pengabdian angkatan 2021.

Bentuk kegiatan kultum tersebut selanjutnya akan dilanjutkan dengan mahasiswa lain dengan tema atau judul lain yang telah dipilih dan ditentukan sebelumnya.

Beberapa judul lain yang akan dibahas dan dipresentasikan oleh masing-masing mahasiwa peserta program yang berjumlah 20 orang ini adalah; (1) Pandangan Islam terkait protesa pada jenazah pasien, (2) Alat dan bahan pada aplikasi gigi dan mulut dalam pandangan islam, (3) Etika pelayanan Kesehatan gigidan mulut kepada pasien dalam al-Quran, (4) Tahap pembentukan gigi dalam pandangan islam, (5) Transplantasi gigi dalam islam, (6) Tinjauan Islam terhadap rekontruksi gigi, (7) Kebersihan gigi dan mulut menuju praktik ibadah yang hygienis, (8) Ibadah puasa hubungannya dengan Kesehatan dan perawatan gigi dan mulut, dan (9) Penanganan pasien dengan mashlahah.

Program kegiatan kepaniteraan angkatan 2021 pada kepaniteraan IDI ini telah berlangsung sejak tanggal 26 Desember 2022 dan akan berakhir pada tanggal 20 Januari 2023 mendatang.

Disamping pemberian tugas makalah dan Kultum, mahasiswa juga melakukan pengabdian masyarakat dalam bentuk kajian di lingkungan sekitar, panti asuhan, panti jompo, majelis taklim dan sebagainya. Penanggung jawab kegiatan ini adalah drg Chusnul Chotimah, Sp, Prost, drg Sari Aldilawati, MKes, Dr. Nur Setiawati, SAg, MAg, dan drg Muhammad Jayadi Abadi, MKes. (nur)

Baca juga :  Kepala Desa Bonea Alwan Sihadji SH Merasa Yakin Menangkan Praperadilan dan Tuntutan Ganti Rugi Rp 1,3 Miliar

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Kerjasama Adakan Pelatihan dan Sertifikasi Kompetensi BNSP, Morowali Hilirisasi Indonesia dan Lintas Kajima Tandatangani MoU

PEDOMANRAKYAT, BOGOR - Morowali Hilirisasi Indonesia dan Lintas Kajima menandatangani MoU untuk mengadakan kerjasama meliputi kegiatan Pelatihan dan...

Kejati Sulsel Kawal Ketat Serapan Gabah Bulog

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Di tengah upaya besar pemerintah mencapai swasembada pangan, Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan mengambil peran aktif...

Polres Soppeng Bersama Mahasiswa KKN UNIPOL Antisipasi Berita Hoax 

PEDOMANRAYAT ,SOPPENG , Dalam upaya mengantisipasi berita hoax,Polres Soppeng bekerjasama dengan Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN )Tematik Universitas...

Kejari Soppeng Musnahkan Barang Bukti

PEDOMANRAKYAT ,SOPPENG – Plh Kepala Kejaksaan Negeri Soppeng Muhammad Ruslan SH MH memimpin langsung pemusnahan sejumlah barang bukti(BB)...