PEDOMANRAKYAT, SINJAI — Sebanyak 458 mahasiswa ikuti Pembekalan dan Pelepasan Kuliah Kerja Nyata Profesi (KKNP) Angkatan XXVIII (28) bertempat di Auditorium H. M. Amir Said IAIM. Senin, (16/01/2023) pagi kemarin.
Kegiatan ini menjadi agenda penting bagi mahasiswa KKNP sebelum turun melaksanakan Pengabdian kepada Masyarakat di Tiga Kabupaten di Sulawesi Selatan, Sinjai, Bone dan Bulukumba.
Hal tersebut disampaikan, Ketua Panitia KKNP yang juga merupakan Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M) IAIM Sinjai, Prima Miytra, S.Pd., M.Pd.
“Pelaksanaan KKNP ini diikuti sedikitnya 458 mahasiswa, dan kita sudah bagi peserta KKNP bersama dengan Dosen Pembimbing, termasuk lokasi di kelurahan/desa yang ada di Kecamatan yang sudah kita tentukan di Sinjai, Bone dan Bulukumba apalagi Pemkab setempat sudah memberikan rekomendasi,” katanya.
Pembukaan Pembekalan dan Pelepasan KKNP ini dibuka oleh Rektor IAIM Sinjai, Dr. Firdaus, M.Ag., dirinya terus menekankan kepada mahasiswa untuk menjaga nama baik almamater kampus di tengah-tengah masyarakat.