Hadiri Ultah Pernikahan Mantan Gubernur Sulbar 2 Periode, H. Abdul Rahim : Insya Allah Diberi Kekuatan Lanjutkan Perjuangan Sulbar

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, SULBAR - Sekretaris DPW Partai NasDem Sulbar H. Abdul Rahim S.Ag MH menghadiri acara ulang tahun pernikahan yang ke 45 mantan Gubernur Sulbar 2 (dua) Periode H. Anwar Adnan Saleh bersama Enny Anggraeni Anwar, Jumat malam, (20/01/2023).

Acara tersebut berlangsung di Vila kediaman pribadi Anwar dan Eny, di Kecamatan Simboro, Kabupaten Mamuju, Provinsi Sulawesi Barat.

Dalam kesempatan tersebut, H. Abdul Rahim menyampaikan selamat kepada pasangan H. Anwar Adnan Saleh dan Enny Anggraeni Anwar.

"Saya mewakili seluruh kader Partai NasDem mengucapkan selamat atas ulang tahun pernikahan yang ke 45 H. Anwar Adnan Saleh dan ibu Enny Anggraeni," beber Wakil Ketua DPRD Sulbar H. Abdul Rahim.

Angka 45 ini sangat berarti buat saya, karena persis di usia 45 pernikahan Anwar-Eny, juga sama persis usia saya 45 tahun, kata Rahim diiringi tepuk tangan yang begitu meriah sambil tertawa lepas bersama undangan yang hadir.

Alhamdulillah, Allah SWT telah menurunkan rahmatnya, pasangan H. Anwar-Eny senantiasa sehat, dan terus menjadi ayah, guru, menjadi Imam buat kami semua, dan Insya Allah karya karya dan pengabdiannya tidak pernah berakhir untuk Sulbar, karena Sulbar ini menjadi bagian hidupnya H. Anwar-Eny sebagai tokoh yang ikut menggagas Provinsi Sulbar ini.

"Insya Allah akan diberikan kekuatan untuk melanjutkan perjuangan dan membangun Sulawesi Barat ini," tandas H. A. Rahim yang juga bakal calon Bupati Polman 2024.(*/Hdr)

Baca juga :  Penyelidikan Dugaan Korupsi Pimpinan DPRD Sidrap Diduga Tertutup, Kejati Diminta Turun Tangan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Dukung Ketahanan Pangan, Polres Soppeng Gelar Panen Raya Jagung Serentak

PEDOMANRAKYAT, SOPPENG - Sebagai bentuk dukungan terhadap kebijakan strategis pemerintah dalam memperkuat ketahanan pangan nasional, Polres Soppeng menggelar...

Sambangi Warga dari Rumah ke Rumah, Bhabinkamtibmas Melayu Baru Ingatkan Bahaya Banjir dan Penyakit

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Memasuki musim penghujan, upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) terus digencarkan oleh jajaran kepolisian...

Cuaca Ekstrem Mengintai, Polres Pelabuhan Makassar Turun Langsung Imbau Nelayan dan Pengendara

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Cuaca tak menentu yang disertai angin kencang dan gelombang tinggi dalam beberapa hari terakhir menjadi...

Binrohtal Polres Pelabuhan Makassar Perkuat Iman Personel Lewat Tuntunan Syariah

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Suasana khidmat dan penuh kekeluargaan menyelimuti Aula saat kegiatan Pembinaan Rohani dan Mental (Binrohtal) digelar,...