Sebagai Bentuk Kepedulian, Kapolsek Kawasan Paotere Jenguk Anggotanya yang Sakit

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Kapolsek Paotere Iptu Hasrul setelah melaksanakan pemantauan cuaca ekstrim di dermaga Pelabuhan Paotere, juga menyempatkan diri untuk menjenguk personelnya Ipda Sofyan yang sedang dirawat di RS Bhayangkara Jalan Andi Mappaodang Makassar, Rabu (15/02/2023).

"Ini sebagai wujud kebersamaan dan perhatian kepada anggota, hal itu ditunjukkan oleh seorang pimpinan. Di tengah kesibukannya, memberikan pelayanan masyarakat, Kapolsek Iptu Hasrul tetap meluangkan waktunya untuk memberikan motivasi, support, semangat dan mendoakan agar Ipda Sofyan segera diberikan kesembuhan dan kesehatan sehingga dapat beraktifitas seperti biasa," terang Kasi Humas AKP Mirwan Herlambang.

Di tempat yang berbeda, Kapolsek Paotere mengatakan, kita ini adalah keluarga besar Polsek Paotere Polres Pelabuhan Makassar, sudah sepatutnya kalau ada keluarga yang sakit, harusnya dijenguk diberi motivasi dan semangat.

"Serta mendoakan agar diberi kesembuhan. Semua anggota Polsek Paotere mendoakan pak Sofyan agar segera sembuh dan dapat beraktifitas seperti sedia kala," tutur Kapolsek Paotere Iptu Hasrul. (*)

Baca juga :  Rencana Revisi RTRW, Pemkab Sinjai Adakan Forum Penataan Ruang

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Polsek Tallo Tingkatkan Antisipasi Perang Kelompok

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Tallo AKP Asfada menegaskan komitmennya meningkatkan langkah antisipasi untuk mencegah terjadinya...

Pasca Nataru, Harga Elpiji 3 kg Melambung, Pemda Gandeng Agen HM Yunus Kadir Lakukan Operasi Pasar

PEDOMANRAKYAT, TORAJA UTARA. - Pasca Tahun Baru, harga elpiji subsidi 3 kg langkah dan melonjak naik dari harga Het,...

749 Karya Terbanyak dalam Lima Tahun, Dewan Juri Tetapkan Peraih Anugerah Adinegoro 2025

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA - Lima karya jurnalistik yang disiarkan di berbagai media di Indonesia selama 2025 terpilih sebagai peraih...

Wali Kota Jaktim Dorong Pemanfaatan Lahan Kosong Lewat Panen Anggur Warga

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA TIMUR — Wali Kota Administrasi Jakarta Timur, Munjirin, memimpin langsung panen anggur bersama warga di Komplek...