Rangkaian kegiatan dilanjutkan dengan ramah tamah dengan para alumni wartawan, karyawan dan undangan lainnya.
Ketua IKA Wartawan Pedoman Rakyat, Dr.HM.Dahlan Abubakar, M.Hum, dalam sambuntannya mengatakan, peringatan ulang tahun Pedoman Rakyat telah dilakukan dalam beberapa tahun terakhir.
Walau secara fisik koran Surat Kabar Harian Pedoman Rakyat sudah tidak ada lagi sejak 2007 tetapi semangat sebagai alumni senantiasa dirawat dan dipelihara dalam menjalin silaturrahim sesama alumni.
Meski koran cetak sudah tidak ada lagi tetapi para alumni kembali dipersatukan lewat portal media online, pedomanrakyat.co.id, kata Dahlan juga penulis puluhan buku ini.
Nampak hadir para alumni, Ardhy M. Basir; La Ode Arumahi; Mahyuddin, Mas’ud Muhammadiyah, Manaf Rahman, Ila, Nahdiyah, Khairil, Insan Ikhlas Jalil, Muhammad Yahya Mustafa, Rusdi Sudding, Haluddin, Muh Rusli Kadir, Yusman dan Muh. Arafah.
Alumni Pedoman Rakyat dari daerah yang sempat hadir, Muh. Sumardi (Soppeng), Muh.Rizal Nur (Jeneponto), Ratna Sari Lohy (Pangkep) dan para wartawan portal pedomanrakyat.(ym)