Dai dan Pengusaha Usman Jasad Masuk Calon Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sulsel

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR --Akademisi yang juga seorang da’i sekaligus pengusaha (da’i entrepreneur), Dr H Usman Jasad SAg MAg, masuk dalam 39 calon terpilih pada Pemilihan Calon Tetap Anggota Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sulsel Periode 2022-2027.

Dosen Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar itu menempati urutan ke-11 dari 39 calon tetap, dengan meraih 90 suara dari 117 pemilih pada Musyawarah Pimpinan (Musypim) Wilayah Muhammadiyah Sulsel, di Enrekang, Kamis, 03 Maret 2023.

Ke-39 calon tetap itu kemudian akan dipilih menjadi 13 Anggota Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sulawesi Selatan Periode 2022-2027 dalam Musyawarah Wilayah (Musywil) Muhammadiyah Sulsel, di Enrekang, 4-5 Maret 2023.

Dengan menempati urutan ke-11 calon tetap, Usman Jasad berpeluang masuk 13 besar Anggota Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sulsel Periode 2022-2027, namun Usman Jasad masuknya dirinya dalam 13 besar sebagai hal yang biasa-biasa saja.

“Tidak masuk juga tidak apa-apa,” kata Usman Jasad kepada wartawan Sabtu, 04 Maret 2023.

Masuknya Usman Jasad dalam 39 calon tetap secara tidak langsung mewakili unsur saudagar atau pengusaha di jajaran Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sulsel, namun ia lagi-lagi hanya menanggapi dengan senyum.

“Kita ini hanya menggembirakan Muhammadiyah,” kata Usman.
Usman Jasad yang lahir di Takalar, 25 April 1972 selain sebagai akademisi, da’i, dan pengusaha, juga seorang motivator. Ia telah menjadi motivator sejak tahun 1990 sampai sekarang.

Ia telah menulis dan menerbitkan beberapa buku antara lain “Semua Bisa Bahagia”, “Dakwah Persuasif & Dialogis”, dan “Sosiologi Dakwah.”

Usman menjadi dosen sejak 1997 dan terjun sebagai pengusaha sejak 2009. Ia menjabat Direktur Utama PT. Al-Bayan Permata Ujas Tahun 2009 sampai sekarang, Ketua Umum DPD Kesatuan Travel Haji Umrah Republik Indonesi (Kesthuri) Periode 2014-2017, 2017-2020, & 2020-2023.

Baca juga :  Ketua PW DMI Sulsel Andi Muhammad Mappanyukki Hadiri Aksi Solidaritas dan Doa Bersama Untuk Palestina

Juga Ketua Umum DPD Perhimpunan Pariwisata Halal Indonesia (PPHI) Sulsel Periode 2021-2024, Wakil Ketua Komisi Dakwah dan Pengembangan Masyarakat Islam Majelis Ulama Indonesia (MUI) Sulsel Periode 2021-2024, Wakil Ketua MTDK Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sulawesi Selatan Periode 2015-2020, serta Sekretaris Jenderal DPP Kesthuri Periode 2022-2025.

Ketika disampaikan bahwa dengan berbagai pengalaman dan kapasitasnya tersebut, dirinya sangat pantas masuk dalam jajaran Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sulawesi Selatan, ia kembali tersenyum.

“Kita senang-senang saja ber-Muhammadiyah,” kata Usman Jasad sambil tersenyum. (win)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Ikuti Virtual Panen Serentak Jagung se Indonesia, Polri TNI dan Pemda Dukung dan Perkuat Swasembada Pangan

PEDOMANRAKYAT, LUWU UTARA – Pemerintah terus memperkuat langkah swasembada pangan daerah dan nasional melalui sinergi lintas sektor. Salah...

Inovasi Lokal dari Saung Tani Lutra Raih Penghargaan Nasional

PEDOMANRAKYAT, LUWU UTARA - Pemerintah Kabupaten Luwu Utara (Lutra), Sulawesi Selatan (Sulsel) kembali mengukir prestasi membanggakan di tingkat...

Kiprah Mentan Amran: Akademisi dan Inovator yang Menggerakkan Pertanian Indonesia

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA — Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman dikenal sebagai figur pemimpin dengan rekam jejak kuat di...

Tiga Nama Menguat Pimpin I AM Unhas: Mursalim Nohong, Dien Triana dan Abdullah Sanusi

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Ikatan Alumni Manajemen Universitas Hasanuddin (I AM Unhas) resmi membuka penjaringan bakal calon Ketua periode...