Hafalan Metode UMMI, 42 Santri di Sinjai Jalani Wisuda

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, SINJAI - Lembaga pendidikan Al-Qur'an di Kabupaten Sinjai, UMMI Koordinator Wilayah (Korwil) Sinjai menggelar Khotmul Qur'an dan Imtihan Tahfidz Juz 28, 29 dan 30.

Kegiatan ini berlangsung di Auditorium H. M. Amir Said kampus Universitas Islam Ahmad Dahlan (UIAD) Sinjai, Sabtu (04/03/2023) pagi.

Ketua panitia Khotmul Qur'an dan Imtihan, Deska Triati menjelaskan, kegiatan tersebut merupakan uji publik bagi para santri yang menjalani wisuda Tahfidz Qur'an juz 28, 29 dan 30.

"Khotmul dan Imtihan adalah proses rangkaian munaqasyah atau uji publik kepada santri yang telah lulus ujian dan layak untuk diwisuda," jelasnya.

Ia menambahkan, dari kegiatan ini ada 42 orang santri menjalani wisuda. Selanjutnya, santri yang telah diwisuda nantinya akan dimasukkan di kelas "turjuman" untuk lebih mempertajam ilmu yang telah diajarkan agar dapat diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari.

"Santri yang diwisuda ini berasal dari lembaga pendidikan Al-Qur'an Thoriqul Jannah dan Rumah Qur'an Sinjai Qudwatun Hasanah yang menggunakan metode UMMI dalam pembelajaran Al-Qur'an," pungkasnya. (adz)

Baca juga :  Astra Gulirkan Beasiswa dan Smart Projector untuk SMKN 1 Maros

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Gara gara Ayam Dalam Kelambu Pink,Netizen Auto Salah Fokus

PEDOMANRAKYAT, WAJO - Sebuah video unik viral di media sosial memperlihatkan seekor ayam bangkok yang berada dalam kelambu...

PODSI Sulsel Dirikan Koperasi untuk Kesejahteraan Atlet Dayung dan Pelatih

PEDOMAN RAKYAT, MAKASSAR.- Pengurus Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia (PODSI) Provinsi Sulawesi Selatan masa bakti 2025–2030 memulai langkah...

Satlinmas Tomoni Timur Gelar Patroli Malam Rutin, Pastikan Wilayah Tetap Kondusif dan Tertib

PEDOMANRAKYAT, LUWU TIMUR - Dalam upaya menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan, Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) se-Kecamatan Tomoni Timur...

BKPSDM Deli Serdang Klarifikasi Isu Pungli, Pastikan Proses Kenaikan Pangkat ASN Transparan

PEDOMANRAKYAT, DELI SERDANG - Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Deli Serdang menegaskan bahwa proses...