Marhaban Ya Ramadhan, Sahabat Smaga 81 Makassar Adakan Jumat Berkah dan Silaturahmi

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR --Kegiatan "Jumat Berkah" dari Sahabat Smaga 81 Makassar (SS81) yang ketiga kalinya yang dirangkaikan “Silaturahmi” dalam rangka menyambut Bulan Ramadhan, Jumat (17/03/2023) dengan titik kumpul di Jalan Raya Pendidikan (Lapangan PSC - Balla bunga).

Kegiatan ini dihadiri Ketua Drs. H. Burhamzah didampingi Sekretaris Syahruddin, Ketua Jumat Berkah SS81 Hj. Andi Kartina Timbang dan beberapa Alumni Sahabat Smaga 81 Makassar.

Dua kegiatan Jumat berkah yang lalu, biasanya pembagian nasi kotak dilaksanakan secara bersama berkeliling di beberapa jalan di Kota Makassar, kali ini di salurkan oleh dua orang koordinator yang mewakili SS81 untuk mendistribusikan sejumlah nasi kotak ke dua tempat yang berbeda.

Kedua orang itu, Andi Azwar Syamsuddin membagikan di Masjid Nurul Taqwa dan masyarakat yang kurang mampu di Daerah Paropo. Dan Andi Nurhaedah Munde membagikan di masjid Da’watul Khaer Jalan Buakana Makassar.

Setelah penyerahan nasi kotak dari SS81 diwakili masing-masing Diana Tasrif, Hasyir Tjenne dan Vina Sumange ke kedua koordinator, acara dilanjutkan “Silaturahmi”. Ketua Kegiatan Jumat Berkah Hj. Andi Kartina Timbang yang memimpin acara tersebut. Sebelum mendaulat Ketua SS81 untuk mendengarkan arahannya, Kak Ina sapaan akrabnya menyampaikan kami bergerak melaksanakan kegiatan-kegiatan itu karena kebersamaan kita terutama ketua SS81, “kak bur itu hatinya bersih”.

Drs. H. Burhamzah Ketua SS81 dalam arahannya menyampaikan dua hal pertemuan ini. Pertama, Jumat berkah merupakan kegiatan rutin. Kedua, bersilaturahmi bersama teman-teman untuk menyambut datangnya bulan ramadhan – Marhaban Ya Ramadhan.

“Mari kita saling memberi dan menerima maaf agar kesucian hati dalam menjalankan ibadah puasa di bulan ramadhan nanti tetap terjaga,” kata Burhamzah yang juga dikenal inisiator Petanque Smaga Club (PSC), menambahkan pun terimakasih kepada teman-teman IPA 1 yang menjadi sponsor makan siang hari ini.

Baca juga :  Nyatakan Sikap Dukungan, Ormas Pandawa Pattingalloang Siap Menangkan Pasangan "DIA"

Sementara Tasrif M.Zain yang mewakili teman-teman SS81 mengatakan kegiatan ini sunggu luar biasa yang dilakukan teman-teman SS81. Saya pribadi berharap agar kebersamaan terus dibina dan dikembangkan lewat kegiatan lainnya. Diusia seperti kita sekarang mari kita saling menjaga dan menghindari perpecahan.

“Saya pikir sama-sama kita harus berusaha mengembangkan karena catatannya adalah anggota itu tidak mungkin bertambah melainkan akan berkurang karena ketika saatnya panggilan Sang Pencipta maka disitulah anggota kita satu-persatu berkurang,” pungkas Tasrif. (rk)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Harmoni Tanpa Sekat: Simfoni Persaudaraan SMANSA 81–82 dalam Perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Alumni lintas generasi SMA Negeri 1 (SMANSA) Makassar kembali mengukuhkan eksistensi persaudaraan lintas iman melalui...

Telepon Subuh Mentan Amran Berujung Gagalnya Penyelundupan Bawang Bombay Ilegal 133,5 Ton di Semarang

PEDOMANRAKYAT, SEMARANG – Telepon subuh Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman sekitar pukul 05.20 WIB menjadi awal gagalnya...

Mentan Amran Sidak 133,5 ton Bawang Bombay Selundupan Berpenyakit: Tidak Ada Ampun, Usut Sampai Akar

PEDOMANRAKYAT, SEMARANG — Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman menegaskan tidak akan memberi toleransi terhadap praktik impor ilegal...

Tim Gabungan dan Bantuan Logistik Bencana Banjir Tiba di Loloda Utara

PEDOMANRAKYAT, HALMAHERA UTARA - Tim gabungan yang terdiri dari unsur TNI/Polri, Taruna Siaga Bencana (Tagana), Satpol PP, BPBD,...