Target Tercapai, PSM Hanya Butuh 2 Poin Lagi Untuk Meraih Juara

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

Para pelatih di atas bisa dikalahkan oleh Bernardo Tavares dalam penghargaan pelatih terbaik jika PSM berhasil juara. Sebagai pelatih debutan di kompetisi kasta tertinggi sepakbola Indonesia, Bernardo Tavares dengan pemain yang tidak sementereng Persija dan Persib, bahkan dengan pemain debutan yang berkiprah di liga 2 ditambah dengan pemain berasal dari akademi PSM dengan kejeliannya berhasil melejitkan PSM yang dianggap sebagai tim kuda hitam pada musim ini sebagai tim yang sulit dikalahkan (hanya 2 kali) dan menjadi juara di paruh musim serta tetap eksis berada dipuncak klasemen sampai pada pekan ke-31.

Pencapaian yang sangat signifikan dimana pada musim sebelumnya PSM hanya menempati posisi ke-14 dan Bernardo Tavares juga membawa PSM mewakili Indonesia sampai ke semifinal pada piala AFC tahun 2022.

Untuk Kategori Pemain Terbaik, PSM memiliki sejumlah nama pemain yang bisa meraih penghargaan pemain terbaik pada musim ini, namun yang paling menonjol untuk memenangkan perhargaan ini ialah Sang Kapten Wiljan Pluim yang pada musim 2018 lalu sebelum masa pandemi Covid-19 hanya masuk dalam nominasi. Pada musim ini, peluangnya untuk meraih penghargaan tersebut cukup besar jika PSM Makassar berhasil keluar sebagai juara.

Kepemimpinan sang kapten yang berusia 34 tahun berhasil membawa PSM menjadi juara paruh musim dan sampai saat ini masih konsisten berada di papan atas klasemen. Menjadi jenderal lapangan tengah Wiljan Pluim telah berkontribusi dalam 16 gol dengan rincian 8 gol dan 8 assist, dimana menjadikannya masuk dalam daftar top assist.

Untuk Kategori Pemain Muda Terbaik sebagai tim “Kuda Hitam”, skuad PSM Makassar musim ini banyak mengandalkan pemain muda. Pemain muda yang paling menonjol ialah Muhammad Ramadhan Sanantha. Pemain yang berusia 20 tahun ini masuk dalam daftar top skor dengan torehan 11 gol. Ramadhan Sanantha menjadi pemain lokal asli tersubur, dimana pada musim ini bersama PSM melejit hingga membuatnya menembus skuad Timnas Indonesia Senior dan menyumbang 1 gol ketika Timnas Indonesia menghadapi Brunei Darussalam.

Baca juga :  Buka Puasa Bersama IKA FTI UMI Makassar, Menjalin Silaturahmi untuk Menggapai Keberkahan

Ramadhan Sanantha bersama 3 pemain PSM lainnya (Yacob Sayuri, Yance Sayuri dan Dzaky Asraf) kini dipanggil oleh Pelatih Shin Tae Yong untuk menghadapi Timnas Burundi pada pertandingan bertajuk FIFA Matchday. Rentetan pencapaiannya berpotensi meraih penghargaan sebagai pemain muda terbaik.

Selain Ramadhan Sanantha penghargaan Pemain Muda Terbaik juga berpotensi diraih Reza Arya Pratama, Kiper utama PSM Makassar. Reza yang berusia 22
sebenarnya adalah kiper pelapis PSM musim sebelumnya namun dengan hengkangnya Hilmansyah ke Rans Nusantara dan Syaiful Syamsuddin ke Dewa United membuatnya menjadi pilihan utama oleh pelatih Bernanrdo Tavares dimusim ini.

Bak gayung bersambut Reza memperlihatkan kepiawaiannya dibawah mistar Pasukan Ramang dan sampai pada pekan ke-31 belum tergantikan yang berhasil mencatatkan dirinya sebagai penjaga gawang yang terbanyak melakukan cleansheet (tidak kebobolan dalam satu kali pertandingan) sebanyak 13 kali, save (penyelamatan sebanyak 70 kali dan paling sedikit kebobolan yakni hanya 23 kali. (***)

1
2
TAMPILKAN SEMUA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Domino Naik Kelas, ORADO Sulsel Siap Kirim Atlet ke Level Nasional

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA — Pengurus Besar Federasi Olahraga Domino (ORADO) Nasional secara resmi mendeklarasikan domino naik kelas sebagai olahraga nasional. Deklarasi...

Banjir Rendam Makassar, Dandim 1408 Pimpin Langsung Penyelamatan Warga

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur Kota Makassar sejak beberapa hari terakhir menyebabkan Sungai Biring...

Titip Rindu untuk Ady: Doa, Hening, dan Lagu yang Menjaga Kenangan

PEDOMANRAKYAT, JENEPONTO - Hening itu turun perlahan, menutup ruang dan waktu. Di antara napas yang tertahan, Rektor INTI...

Langkah Preventif Mitigasi Banjir: Lurah Kunjung Mae Inspeksi Saluran Air di Kawasan Strategis

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Semangat untuk memberikan pelayanan terbaik bagi warga seolah tak pernah padam dari nadi kepemimpinan Lurah...