Pastikan Keamanan dan Kenyamanan Masyarakat, Kapolsek Mamajang Laksanakan Patroli Hingga Dini Hari

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Upaya menjaga stabilitas Kamtibmas di wilayah, personel Polsek Mamajang tingkatkan patroli hingga dini hari, Jumat (31/03/2023).

Patroli rutin dipimpin Kapolsek Mamajang Kompol Sulkarnain, SKM, M.ADM, SDA. Sasarannya tempat keramaian dan objek yang dianggap vital terjadinya gangguan Kamtibmas seperti balapan liar serta kejahatan-kejahatan lain yang ada di jalanan.

"Upaya ini dilakukan sebagai langkah antisipasi gangguan Kamtibmas pada malam menjelang subuh hari selama bulan Ramadhan. Tujuannya untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat Kota Makassar terkhusus di wilayah hukum Polsek Mamajang," terang Kapolsek Kompol Sulkarnain.

"Dalam kegiatan ini personel juga mengimbau kepada warga yang tengah beraktifitas saat subuh agar selalu menjaga kesehatan dan keselamatan diri serta selalu waspada terhadap tindak kriminalitas," imbaunya.

Tak hanya itu, Kapolsek Sulkarnain juga mengucapkan selamat buat Manajemen PSM Makassar yang telah mengunci gelar juara liga bergensi di tanah ini setelah berhasil mengalahkan Madura United dengan skor 3-1 di pekan ke-32. Kepada Suporter setia Juku Eja, Ia (Kapolsek) berpesan agar tidak melaksanakan konvoi yang berlebihan dengan cara ugal-ugalan di jalan raya, mengingat saat ini bulan suci Ramadhan.

"Mari 'Sibawaki' bersama kita ciptakan situasi Kamtibmas yang aman serta kondusif di wilayah Sulawesi Selatan utamanya Kota Makassar dan terkhusus di wilayah hukum Polsek Mamajang," tutupnya. (*Rz)

Baca juga :  Dengan Humanis, Polisi RW Polres Pelabuhan Makassar Lakukan Patroli Dialogis di Pemukiman Warga

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Putra Mahkota Kerajaan Gowa Hadiri Silaturahmi Rumpun Keluarga Karaeng di Takalar

PEDOMANRAKYAT, TAKALAR – Suasana haru dan penuh keakraban mewarnai kunjungan silaturahmi Putra Mahkota Kerajaan Gowa, YM. Andi Imam...

Bupati Irwan Hamid Komitmen Dukung Pengembangann Kopdeskel Merah Putih

PEDOMANRAKYAT, PINRANG — Bupati Pinrang, Irwan Hamid menyatakan komitmennya untuk mendukung pengembangan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih di Pinrang...

Buka Workshop Budidaya Rumput Laut, Bupati Pinrang Ajak Stakeholder Bersinergi

PEDOMANRAKYAT, PINRANG - Bupati Pinrang, Irwan Hamid, secara resmi membuka kegiatan Workshop Pengembangan Rumput Laut yang digelar Dinas...

Aliyah Mustika Ilham: Saya Tidak Abai, Tapi Menjalankan Tugas di Jakarta

PEDOMAN RAKYAT - MAKASSAR. Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, meluruskan spekulasi publik terkait ketidakhadirannya dalam acara...