Anggota DPRD dari Partai Hanura Sinjai Minta Program Pembangunan di Pulau Sembilan Dilanjutkan

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

Dikatakan Muzawwir, Pemkab Sinjai sebelumnya mengajukan 3 proposal yang diusulkan ke pusat yaitu dermaga di Pulau Kambuno, dermaga di Pulau Burung Loe dan di Sinjai Timur.

“Alhamdulillah berkat koordinasi dari Pemkab Sinjai akhirnya dermaga di Pulau Kambuno ini yang bisa direalisasikan dengan alokasi anggaran yang cukup besar,” ungkapnya saat Musrenbang RKPD 2024 Tingkat Kecamatan Pulau Sembilan, Sabtu (01/04/2023).

Demikian hanya juga dengan pembangunan Dermaga Apung di Desa Buhung Pitue yang juga telah direalisasikan oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) pada tahun lalu senilai Rp 1,49 miliar.

Bukan hanya itu, warga Pulau Sembilan juga telah mendapatkan bantuan dari Provinsi Sulsel berupa pembangunan Pengadaan Instalasi Pengolahan Air Bersih Siap Minum (Arsinum) di dua pulau.

“Meski proyek ini alokasi anggarannya bukan dari APBD Kabupaten tetapi semua ini bisa terealisasi tidak lepas dari peran Pemerintah Daerah yang selalu berkoordinasi dan menjalin komunikasi yang baik dengan Pemerintah Provinsi dan Pemerintah Pusat,” kata Muzawwir yang berasal dari dapil I Sinjai.

Muzawwir tetap berharap kepada Pemerintah Daerah agar permasalahan yang masih dihadapi warga Pulau Sembilan seperti penerangan listrik, air bersih dan sampah tetap menjadi prioritas pembangunan selanjutnya. (adz)

1
2
TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Qahar Mudzakkar, Pahlawan Yang Terlupakan Atau Sekadar Pemberontak?

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Jumat Berkah, Polwan Polres Soppeng Berbagi

PEDOMAN RAKYAT, SOPPENG – Sebagai bentuk kepedulian sosial serta upaya mempererat hubungan antara Polri dengan masyarakat ,Polisi Wanita...

Harmoni Tanpa Sekat: Simfoni Persaudaraan SMANSA 81–82 dalam Perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Alumni lintas generasi SMA Negeri 1 (SMANSA) Makassar kembali mengukuhkan eksistensi persaudaraan lintas iman melalui...

Telepon Subuh Mentan Amran Berujung Gagalnya Penyelundupan Bawang Bombay Ilegal 133,5 Ton di Semarang

PEDOMANRAKYAT, SEMARANG – Telepon subuh Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman sekitar pukul 05.20 WIB menjadi awal gagalnya...

Mentan Amran Sidak 133,5 ton Bawang Bombay Selundupan Berpenyakit: Tidak Ada Ampun, Usut Sampai Akar

PEDOMANRAKYAT, SEMARANG — Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman menegaskan tidak akan memberi toleransi terhadap praktik impor ilegal...