“Kegiatan tadarus ini dilakukan dalam rangka meningkatkan keimanan dan ketaqwaan selama bulan Ramadhan, serta untuk menjaga silaturahmi antara Polri dan warga,” ujar Kasi Humas Iptu Hasrul, Senin (10/04/2023).
“Selain itu, setelah melaksanakan tadarus Al-Quran, Bhabinkamtibmas Kodingareng memberikan imbauan dan mengajak masyarakat untuk tidak menjual dan membunyikan petasan selama bulan ramadhan serta menjaga keamanan secara bersama-sama agar wilayah menjadi aman dan kondusif,” terang Kasi Humas Polres Pelabuhan Makassar. (*)