Tinjau Sejumlah Pos Operasi Ketupat, Bupati ASA Beri Semangat Kepada Petugas

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, SINJAI – Bupati Sinjai, Andi Seto Asapa (ASA) melakukan peninjauan ke sejumlah pos pelayanan terpadu dan pengamanan Operasi (Ops) Ketupat tahun 2023, Rabu (19/4/2023) sore.

Ada tiga pos yang dikunjungi Bupati ASA bersama Forkopimda, diantaranya Pos pelayanan terpadu dan pengamanan Ops ketupat 2023 di jalan Persatuan Raya (depan Pasar Sentral), Pelabuhan Cappa Ujung, kelurahan Lappa, Sinjai Utara, serta di Desa Pasimarannnu, Kecamatan Sinjai Timur (poros Sinjai – Kajang).

Dalam kesempatan tersebut, Bupati ASA mengecek kesiapan personel gabungan yang mendapat amanah di setiap pos, termasuk memastikan kesiapan pos, kelengkapan sarana dan prasarana maupun data-data penunjang pos pelayanan dan pos pengamanan.

Orang nomor satu di Sinjai ini memberi motivasi kepada petugas kepolisian, TNI, Perhubungan, BPBD hingga petugas kesehatan agar tetap semangat menjalankan tugas selama arus mudik berlangsung.

“Terima kasih kepada teman-teman yang telah bertugas melakukan pelayanan dan pengamanan. Tetap semangat, dan semoga apa yang dilakukan ini mendapatkan pahala,” ucapnya di hadapan para petugas.

Dia berharap sejumlah pos yang telah didirikan di sejumlah titik, ini dapat dimanfaatkan oleh pemudik, baik untuk sekadar beristirahat maupun untuk mendapatkan layanan kesehatan, sebab setiap pos disiapkan tenaga kesehatan.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Kapolsek Tombolopao Pengamanan dan Monitoring Vaksin Serentak

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Izin Tambang Tikala Dipertanyakan : Tak Masuk Kawasan Pertambangan dalam Perda RTRW Toraja Utara

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Aktivitas tambang galian C  di Kecamatan Tikala menuai sorotan tajam dari kalangan akademisi. Pasalnya, wilayah tersebut...

Rindu Kota Makassar: KSP AM Putranto Berbagi Perasaan dengan Ketum PSMTI Wilianto

PEDOMAN RAKYAT - JAKARTA. Kepala Staf Presidenan (KSP) AM Putranto baru-baru ini mengungkapkan perasaan rindunya terhadap Kota Makassar...

Manasik Haji Makassar Resmi Ditutup, 1.106 Jemaah Siap Berangkat ke Tanah Suci

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Rangkaian manasik haji tingkat Kota Makassar resmi ditutup dalam sebuah acara khidmat yang digelar di...

Polda Sulsel Bongkar Sindikat Pemalsuan STNK dan BPKB, Tujuh Tersangka Ditangkap

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Sulawesi Selatan berhasil mengungkap dua kasus pemalsuan dokumen kendaraan bermotor...