Kafilah STQH Sinjai Tiba di Kepulauan Selayar

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, SINJAI — Para kafilah dan official Kabupaten Sinjai telah tiba di Kabupaten Kepulauan Selayar, Minggu (30/04/2023). Mereka akan mengikuti kegitan Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadis (STQH) Ke-33 Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan yang akan berlangsung di daerah berjuluk “Tanadoang” ini, mulai tanggal 3-6 Mei 2023.

Kafilah Sinjai diterima oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra Setdakab Selayar, M. Yunan di Gedung Dekranasda Selayar bersama Kafilah dari Kabupaten Pinrang, Pangkep, dan Bulukumba.

Kabag Kesra Setdakab Sinjai, Hj. Kamriah Yusuf menyampaikan rasa terima kasih atas penyambutan yang telah dilakukan oleh Pemkab Kepulauan Selayar kepada Kafilah Sinjai yang akan bertanding di ajang STQH.

“Saya sangat berterima kasih atas penyambutannya yang baik kepada rombongan kami. Insya Allah kami akan berada di Selayar selama kurang lebih 10 hari. Kami optimis bisa menjadi yang terbaik di ajang STQH tahun ini di Selayar,” ujarnya.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Sergab Soppeng Capai 29,7 Ribu Ton, Penyesuaian dari Target Ditingkatkan Menjadi 28,4 Ribu Ton 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Telepon Subuh Mentan Amran Berujung Gagalnya Penyelundupan Bawang Bombay Ilegal 133,5 Ton di Semarang

PEDOMANRAKYAT, SEMARANG – Telepon subuh Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman sekitar pukul 05.20 WIB menjadi awal gagalnya...

Mentan Amran Sidak 133,5 ton Bawang Bombay Selundupan Berpenyakit: Tidak Ada Ampun, Usut Sampai Akar

PEDOMANRAKYAT, SEMARANG — Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman menegaskan tidak akan memberi toleransi terhadap praktik impor ilegal...

Tim Gabungan dan Bantuan Logistik Bencana Banjir Tiba di Loloda Utara

PEDOMANRAKYAT, HALMAHERA UTARA - Tim gabungan yang terdiri dari unsur TNI/Polri, Taruna Siaga Bencana (Tagana), Satpol PP, BPBD,...

Achi Soleman dan Anak-Anak yang Selalu Didekati

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Achi Soleman tak pernah canggung berada di tengah anak-anak. Ada naluri yang bekerja dengan sendirinya....