Kebakaran di Sangalla Tana Toraja, Pemilik Rumah Tewas Terbakar

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, TANA TORAJA - Kebakaran rumah semi permanen terjadi di RT Garampa, Lingkungan Leba'ni, Kelurahan Leatung, Kecamatan Sangalla' Utara, Kabupaten Tana Toraja, Kamis (18/5/2023) dini hari.

Kejadian ini terjadi sekitar pukul 03.00 Wita dini hari dan berlangsung sangat cepat menghabiskan sebuah rumah semi permanen yang akhirnya rata dengan tanah.

Dalam kejadian itu, pemilik rumah, Petrus Lassa alias Nek Nadin juga ikut terbakar dan ditemukan tewas terbakar.

Kapolsek Sangalla', Iptu Daniel Tambing saat dihubungi membenarkan adanya kejadian tersebut dan belum diketahui asal mula api serta apa penyebabnya.

"Satu korban jiwa, yakni pemilik rumah ditemukan tewas, atas nama Petrus alias Bapak Nely dan jenazah korban sudah dievakuasi," kata Daniel.

"Untuk sementara ini masih dilakukan penyelidikan guna mencari tahu penyebabnya. Kita belum tahu karena masih dalam penyelidikan. Sementara kita dalami," tambahnya.

Sementara Wakil Bupati Tana Toraja Zadrak Tombek, tampak turun langsung ke lokasi kebakaran dan melihat dari dekat evakuasi jenazah korban jiwa di lokasi kebakaran. (pria)

Baca juga :  SMAN 2 Enrekang Raih Gelar Jawara Piala Rektor UNIMEN 2024 Setelah Drama Adu Penalti

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

SMA Negeri 2 Enrekang Gelar Uji Tahsin dan Setor Hafalan Juz 30 Sebelum Ujian Sekolah

PEDOMANRAKYAT, ENREKANG – Dalam rangka menyambut Ujian Sekolah dan memperkuat bekal spiritual para siswa, SMA Negeri 2 Enrekang...

Dirtipideksus Bareskrim Polri Berhadil Ungkap Kecurangan Minyak Goreng di Depok, Ribuan Liter Disita

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA – Direktorat Tindak Pidana Ekonomi dan Khusus (Dirtipideksus) Bareskrim Polri berhasil mengungkap kasus pengemasan ulang minyak...

Polres Pinrang Ungkap Kasus Tindak Pidana Narkotika Seberat 3,7 Kg

PEDOMANRAKYAT, PINRANG - Jajaran Polres Pinrang melalui Satres Narkoba kembali berhasil mengungkap kasus Narkoba di wilayah hukum Polres...

Agus Salim Pimpin Kick Off Meeting Pendampingan Hukum JPN Percepat SK Lokasi Tanah Bendungan Jenelata

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Kepala Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan, Agus Salim, sekaligus Ketua Satgas Percepatan Investasi Sulsel, memprakarsai Kick...