PEDOMANRAKYAT, SINJAI – Sebanyak 55 anggota purna Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Sinjai mengikuti workshop pembinaan ideologi pancasila dan karakter kebangsaan secara virtual dari Ruang Pertemuan Wisma Sanjaya Putra Sinjai, Kamis (25/5/2023).
Kegiatan ini dilaksanakan oleh Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Republik Indonesia yang diikuti oleh seluruh purna paskibraka tahun 2022 se-Indonesia Timur.
Analis Kebijakan Badan Kesbangpol Sinjai Azhar Pasahi mengatakan, kegiatan ini untuk mendukung pembentukan paskibraka yang efektif dalam mengamalkan nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila di kehidupan masyarakat.
“Pembinaan ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan yang dilaksanakan oleh BPIP sebelum para purna paskibraka ini dikukuhkan menjadi Duta Pancasila,” jelasnya.