Bahas Bandara Hasanuddin, Pasutri Mulyadi-Fatmawati Berhasil Raih Gelar Doktor di PPs UNM Prodi PVKT

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Di hari yang sama, pasangan suami isrti, Ir. Mulyadi Nur, ST, MT IPM dan Ir. Fatmawati Sabur, SSiT, MT, IPM, berhasil menyelesaikan studinya dan meraih gelar doktor pada ujian promosi di Program Pascasarjana (PPs), Program Studi Pendidikan Vokasi Keteknikan (PVKT) Universitas Negeri Makassar (UNM), yang berlangsung di Aula PPs Gedung AD lantai 5 UNM, Jl Bonto Langkasa, Rabu (31/05/2023) pagi hingga sere hari.

Pada pagi hari, mulai pukul 08.30 Wita, Mulyadi Nur mulai memaparkan disetasinya yang berjudul ‘Model Kualitas Layanan Terhadap Kepuasan Penumpang Pada Bandar Udara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar’, dihadapan Ketua Sidang sekaligus penguji Internal Prof. Dr. Syukur Saud, MPd, Promotor Prof. Dr. Ir. H. Muhammad Yahya, MKes, MEng, IPU, Asean Eng, Kopromotor Dr. Dahlan Sidik, MPd, Penguji Internal Prof. Dr. Purnamawati, MPd, Penguji Internal Dr. Haruna, MPd, dan Penguji Eksternal Prof. Dr. Ir. Ansar Suyuti, MT, IPU.

Dalam pemaparan, Mulyadi menyatakan, pembangunan suatu wilayah membutuhkan jasa angkutan transfortasi yang memadai, sehingga mampu menunjang mobilisasi penumpang dan barang agar terjadi penguatan di sektor ekonomi.

“Untuk itu. diperlukan manajemen yang profesional dalam layanan transportasi, khususnya transportasi udara.Dan dengan meningkatnya pergerakan penumpang dan barang diharapkan dapat menciptakan peningkatan perekonomian suatu daerah, karena mampu mencapai daerah dengan cepat dibanding menggunakan angkutan darat, laut maupun kereta api. Adanya mobilisasi yang sangat tinggi ini maka diperlukan jasa pelayanan yang dapat memenuhi kebutuhan mobilisasi tersebut, salah satunya yaitu kegiatan penerbangan selalu dimulai dan diakhiri di bandara (airport to airport),” tegasnya yang disaksikan seluruh rekan sejawat, keluarga dan mahasiswa S3 UNM.

Untuk itu dalam penelitiannya, Mulyadi menetapkan tujuan untuk mengetahui pengaruh fasilitas layanan (chek in counter, avsec, keselamatan penerbangan, penunjang, dan bagasi) terhadap kepuasan penumpang di bandar udara internasional Sultan Hasanuddin Makassar dan merancang model kualitas layanan terhadap kepuasan penumpang di bandar udara internasional Sultan Hasanuddin Makassar.

Baca juga :  Refleksi Hari Pers Nasional 2025 : Tak Sadar, Wartawan Kerap “Harakiri”

Metode penelitian yang digunakan adalah jenis penelitian Expost facto dengan pendekatan kuatitatif dengan sampel yakni penumpang yang berada pada ruang tunggu keberangkatan terminal Bandar Udara Internasional Sultan Hasanuddin.

1
2TAMPILKAN SEMUA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Mafia Uang Palsu Digulingkan : Tersangka Utama Annar Sampetoding Diserahkan ke Kejari Gowa, 15 Orang Terlibat Sindikat

PEDOMANRAKYAT, GOWA – Kejaksaan Negeri (Kejari) Gowa resmi menerima penyerahan tersangka utama kasus peredaran uang palsu, Annar Salehuddin...

Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Windiyatno : Seleksi Catar Harus Adil, Bersih, dan Objektif

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayjen TNI Windiyatno, memimpin langsung Rapat Koordinasi (Rakor) Penerimaan Calon Taruna (Catar) Akademi...

Jalin Silaturahmi dan Kemitraan Harmonis, Bhabinkamtibmas Kelurahan Melayu Baru Kunjungi Ponpes Ma’had Fathul Muin

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Dalam rangka menjalin hubungan silaturahmi dan kemitraan yang harmonis, Bhabinkamtibmas Kelurahan Melayu Baru Aipda Hartawan...

Wujudkan Keamanan di Tengah Masyarakat, Satsamapta Polres Pelabuhan Makassar Gencar Patroli Malam Hari

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Sebagai upaya mewujudkan keamanan dan kenyamanan di tengah masyarakat, Satuan Samapta (Satsamapta) Polres Pelabuhan Makassar...