“Alhamdulillah Sinjai meloloskan dua peserta dan berhasil meraih juara diantaranya Ahmad Zaidan Hidayatullah dari TK Negeri Pembina Sinjai Utara Juara 1 Lomba Tilawah, dan Sitti Luthfiah Adhar dari TK Thoriqul Jannah Sinjai Utara Juara 3 Lomba Bercerita,” ungkap Ridwan saat ditemui, Rabu (31/5/2023).
Dengan prestasi yang diraih, Ridwan berharap hal itu dapat menjadi motivasi bagi anak-anak untuk terus mengembangkan kreativitasnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan Sinjai, Irwan Suaib mengaku bangga atas prestasi yang ditorehkan dua siswa tersebut yang masih berusia dini. Apalagi mereka harus bersaing dengan peserta dari 24 Kabupaten/Kota se-Sulawesi Selatan.
“Ini merupakan perjuangan keras yang dilakukan oleh anak-anak kita yang masih berusia dini. Mudah-mudahan ini bisa menjadi pelecut semangat bagi anak-anak kita untuk terus berkreasi dalam mengembangkan karakternya,” ungkapnya. (adz)