Anggaran Dana Kelurahan di Sinjai Capai Rp 2,6 Milyar

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, SINJAI - Anggaran dana pemerintah Kabupaten Sinjai pada tahun ini sebesar Rp 2,6 milyar untuk 13 kelurahan yang ada di Kabupaten Sinjai.

Tiap kelurahan memiliki dana pagu sebesar Rp 200 juta untuk membantu kegiatan pembangunan sarana dan prasara serta kegiatan memberdayaan masyarakat yang ada di kelurahan tersebut.

Jumlah anggaran dana tersebut menurun jika dibandingkan dengan jumlah anggaran tahun lalu yang mencapai Rp 6 milyar.

Tujuan dari dana pemerintahan ini berpedoman pada Peraturan Kementerian Dalam Negeri (Permendagri) No. 130 Tahun 2018 tentang kegiatan pembangunan sarana dan prasarana kelurahan dan pemberdayaan masyarakat di kelurahan.

Kepala Bagian Pemerintah Sekretariat Daerah A. Veronika Amier saat ditemui di ruang kerjanya, Rabu (14/6/2023) mengatakan, beberapa kelurahan telah menggunakan dana untuk pemberdayaan masyarakat dan memperkuat program nasional bidang kesehatan seperti pelatihan kader posyandu dan PKK.

"Untuk kegiatan pemberdayaan masyarakat tahun ini seperti pelatihan kader posyandu, kader PKK dan kita fokus untuk memperkuat program nasional bidang kesehatan," ungkapnya.

Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA) berharap dana kelurahan tersebut dapat digunakan secara maksimal untuk pembangunan sarana dan prasarana serta pemberdayaan masyarakat di kelurahan agar dapat dirasakan langsung oleh masyarakat.

Selain itu, proses penyaluran hingga pelaksanaan pembangunan dilakukan sesuai dengan peraturan yang berlaku. (Luqi)

Baca juga :  Meriah Pembukaan Virendy Cafe Cabang Kodim 1408/Mks, Pengunjung Berbagai Kalangan Berdatangan Sejak Pagi Hingga Dini Hari

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

LSM Lintas Pemburu Keadilan Pertanyakan Surat Eksekusi Rumah Warga oleh Pengadilan Negeri Makassar

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Perwakilan LSM Lintas Pemburu Keadilan mendatangi Pengadilan Negeri (PN) Makassar untuk mempertanyakan dasar hukum terbitnya...

Semangat TNI dan Rakyat Menggema di Malino: Pangdam Hasanuddin Buka Three Days Off Road Adventure 2025

PEDOMANRAKYAT, MALINO - Suasana sejuk Malino dipenuhi semangat kebersamaan ketika Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Windiyatno secara resmi membuka...

Denyut Kehidupan di Car Free Day: (3) Skateboarding, Cara Dede Menikmati Kebebasan

Foto dokumentasi: Main Skateboarding di CFD Makassar Oleh: Nadratun Mahasiswa Prodi Administrasi Publik FISIP/Magang ‘identitas’ Jalan lebar yang biasanya ramai...

Tabulahan FC Melaju ke Final Bupati Cup V Hadapi Mamasa 1

PEDOMANRAKYAT, MAMASA – Tim sepak bola asal Kecamatan Tabulahan, Tabulahan FC, berhasil melaju ke babak final Bupati Cup...