PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Ditandai dengan upacara pembukaan oleh pejabat daerah di masing-masing wilayah sasaran, TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-117 Tahun 2023 jajaran Kodam XIV/Hasanuddin pada Rabu (12/07/2023) resmi dibuka secara serentak.
Terdapat empat wilayah di jajaran Kodam XIV/Hasanuddin yang menjadi sasaran pelaksanaan TMMD ke-117 ini, yakni di wilayah Korem 141/Toddopuli dilaksanakan di Kodim 1411/Bulukumba dan Kodim 1426/Takalar.
Sedangkan di wilayah Korem 142/Tatag di Kodim 1428/Mamasa dan di wilayah Korem 143/Halu Oleo dilaksanakan di Kodim 1429/Butur.