Kedekatan Annar dengan PKS memang telah berlangsung lama. Annar pernah menjadi Dewan Pakar PKS Sulsel sekitar 15 tahun silam.
“Saya dulu membangun PKS. Saya merasa saya kembali aja gitu, membangun PKS,” ujar Annar beberapa waktu lalu.
Saat ditanya, apakah ini isyarat Annar akan maju di pemilihan Gubernur Sulawesi Selatan 2024, dia tidak menampik soal niatan tersebut.
“Selama masyarakat menginginkan,” jawabnya singkat.(Hdr)