Pj Gubernur Sulsel Tanam Bibit Pisang Cavendish di Sinja

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, SINJAI — Penjabat Gubernur (Pj Gubernur) Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) Bahtiar Baharuddin memimpin penanaman perdana bibit pisang Cavendish di lahan yang terletak di Kelurahan Mannanti, Kecamatan Tellulimpoe, Kabupaten Sinjai, Jumat, (27/10/2023).

Dalam rangkaian acara ini, Pj Bupati Sinjai, T.R Fahsul Falah turut mendampingi Pj Gubernur Sulsel melakukan penanaman pisang Cavendish secara simbolis di lahan milik A. Muhtar Ali Yusuf, yang juga menjabat sebagai Bupati Bulukumba.

Pj Gubernur Sulsel, Pj Bupati Sinjai dan Bupati Bulukumba bersama-sama dengan para pejabat, secara bersamaan menanam bibit pisang Cavendish sebagai simbol harapan akan pertumbuhan sektor pertanian yang berkelanjutan di Sulsel.

Momentum penanaman ini menginspirasi masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam pengembangan pertanian dan mempromosikan varietas pisang yang memiliki potensi pasar yang tinggi. Penanaman perdana ini juga memperkuat sinergi antara pemerintah provinsi dan daerah dalam mendukung pertumbuhan ekonomi lokal.

Dalam sambutannya, Pj Gubernur Sulsel Bahtiar Baharuddin mengajak semua elemen untuk memanfaatkan lahan-lahan yang kosong untuk budidaya tanaman yang produktif. Tetapi kata dia pola tanam dan manajemen penanaman juga harus dikuasai.

“Sekarang itu kalau mau menanam sesuatu dalam sebuah kawasan harus jumlahnya besar, tidak bisa lagi jumlahnya kecil, karena kalau kecil paling kita bisa pasarkan di pasar Sinjai dan paling jauh Makassar. Seharusnya bisa dikirim ke pulau lain,” ujarnya.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Giliran Svargabumi di Magelang Diserbu 200-an Alumni SMANSA 82 Makassar

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Polsek Tallo Tingkatkan Antisipasi Perang Kelompok

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Tallo AKP Asfada menegaskan komitmennya meningkatkan langkah antisipasi untuk mencegah terjadinya...

Pasca Nataru, Harga Elpiji 3 kg Melambung, Pemda Gandeng Agen HM Yunus Kadir Lakukan Operasi Pasar

PEDOMANRAKYAT, TORAJA UTARA. - Pasca Tahun Baru, harga elpiji subsidi 3 kg langkah dan melonjak naik dari harga Het,...

749 Karya Terbanyak dalam Lima Tahun, Dewan Juri Tetapkan Peraih Anugerah Adinegoro 2025

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA - Lima karya jurnalistik yang disiarkan di berbagai media di Indonesia selama 2025 terpilih sebagai peraih...

Wali Kota Jaktim Dorong Pemanfaatan Lahan Kosong Lewat Panen Anggur Warga

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA TIMUR — Wali Kota Administrasi Jakarta Timur, Munjirin, memimpin langsung panen anggur bersama warga di Komplek...