LPMGS Gelar Pelatihan Pemain Musik dan Kantoria Gereja, Diikuti Puluhan Peserta Utusan Sejumlah Gereja

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Pengurus Lembaga Pelayanan Musik Gereja Sulawesi Selatan (LPMGS) menggelar kegiatan perdananya bertajuk “Pelatihan Pemain Musik dan Kantoria Gereja” yang berlangsung Sabtu (28/10/2023) di Gedung Gereja POUK Kanaan Makassar, Kompleks Purnawirawan TNI-AU Pai 1, Sudiang, Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar.

Hajatan spektakuler yang dibuka oleh Ketua Umum LPMGS, Pendeta Muhammad Ramli, M.Th dan diikuti puluhan peserta utusan dari sejumlah gereja di Makassar dan Maros ini, menghadirkan pembicara utama, Yohan C. Tinungki, S.Mus, M.Sn yang membawakan materi makalahnya berjudul “Interpretasi Nyanyian Mazmur”.

Di hadapan peserta yang terlihat begitu antusias untuk menimba ilmu dan pengetahuan mengenai lagu yang lebih ‘benar’ digunakan di gereja saat ini, master musik jebolan ISI Yogya itu mengemukakan, salah satu bentuk lagu yang ada di dalam sejarah gereja yakni Mazmur. “Ada 4 (empat) alasan mengapa kita perlu lebih mendekat kepada Mazmur,” ujarnya.

Yohan yang didampingi Pendeta Muhammad Ramli, M.Th selaku moderator lalu menjelaskan, pertama, Tuhan memerintahkan kita menyanyikan Mazmur. Kedua, Mazmur adalah firman Tuhan. Ketiga, Mazmur menggambarkan ekspresi jiwa manusia kepada Tuhan secara penuh dan juga membentuk ekspresi kita kepada Tuhan. Dan keempat, Mazmur merupakan nyanyian gereja yang Am.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Perpusnas Laksanakan Sosialisasi IKON di Sulsel

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Suhardi Warga Lalabata Dilaporkan Hilang

PEDOMANRAKYAT ,SOPPENG – Sejak berangkat ke sawah di wilayah Cilekke Desa Timusu Kecamatan Liliriaja Senin sore 13 Oktober...

Sidang KEPP Polres Soppeng Merekomendasikan PTDH Terhadap Briptu SW

PEDOMANRAKYAT,SOPPENG - Sidang komisi Kode Etik Profesi Polri (KEPP) Polres Soppeng dipimpin Wakapolres Kompol Sudarmin S,Sos di Rutan...

1.631 Calon Bintara Ikuti Sidang Parade Panda Makassar, Kasdam XIV/Hasanuddin Tekankan Seleksi Transparan dan Obyektif

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Semangat dan tekad untuk menjadi prajurit sejati kembali terpancar di Balai Prajurit Jenderal M. Yusuf,...

Gerak Cepat Unit Jatanras Polrestabes Makassar Amankan Terduga Pelaku Pelecehan Seksual

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Jatanras Satuan Reskrim Polrestabes Makassar kembali mengamankan seorang pria berinisial (R) terduga pelaku kekerasan seksual...