Jelang Masa Kampanye, Bawaslu Toraja Utara Adakan Rapat Sentra Gakkumdu

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, TORAJA UTARA – Menjelang masa kampanye Pemilihan Legislatif (Pileg) dan Pemilihan Presiden (Pilpres), Bawaslu Kabupaten Toraja Utara menggelar Rapat Koordinasi Sentra Gakkumdu dalam rangka optimalisasi penanganan pidana pada Pemilu 2024 di Kabupaten Toraja Utara yang berlangsung di Hotel Heritage Kecamatan Kesu, Sabtu (18/11/2023).

Rapat Koordinasi Sentra Gakkumdu pada tahapan kampanye ini dimulai pada pukul 14.00 Wita dengan dipandu oleh Arifin yang juga unsur Ketua Bawaslu Toraja Utara dan diikuti seluruh Sentra Gakkumdu Kabupaten Toraja Utara, yang terdiri dari unsur Bawaslu, Kepolisian, dan Kejaksaan.

Ketiga unsur ini hadir untuk membahas langkah-langkah strategis guna menjamin kelancaran tahapan masa kampanye.

Ketua Bawaslu Kabupaten Toraja Utara, Briken Linde Botting, SH dalam sambutan pembukaannya mengatakan, kegiatan ini menjadi momentum penting dalam persiapan masa kampanye Pemilu tahun 2024. “Mari kita melakukan pengawasan demi kebaikan untuk amannya Pemilu 2024,” ujarnya.

“Tugas-tugas pelaksanaan pengawasan dalam Pemilihan Legislatif dan Pemilihan Presiden agar selalu kita proaktif dalam melakukan pencegahan. Kalau ditemukan terjadi suatu pelanggaran dalam tahapan kampanye nanti mari kita ambil keputusan bersama, karena di masa kampanye sangat berpotensi terjadi pelanggaran,” papar Briken.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  TK Islam Thoriqul Jannah Gelar Wisuda, Ini Pesan Sekretaris Disdik Sinjai

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Dukung Ketahanan Pangan, Polres Soppeng Gelar Panen Raya Jagung Serentak

PEDOMANRAKYAT, SOPPENG - Sebagai bentuk dukungan terhadap kebijakan strategis pemerintah dalam memperkuat ketahanan pangan nasional, Polres Soppeng menggelar...

Sambangi Warga dari Rumah ke Rumah, Bhabinkamtibmas Melayu Baru Ingatkan Bahaya Banjir dan Penyakit

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Memasuki musim penghujan, upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) terus digencarkan oleh jajaran kepolisian...

Cuaca Ekstrem Mengintai, Polres Pelabuhan Makassar Turun Langsung Imbau Nelayan dan Pengendara

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Cuaca tak menentu yang disertai angin kencang dan gelombang tinggi dalam beberapa hari terakhir menjadi...

Binrohtal Polres Pelabuhan Makassar Perkuat Iman Personel Lewat Tuntunan Syariah

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Suasana khidmat dan penuh kekeluargaan menyelimuti Aula saat kegiatan Pembinaan Rohani dan Mental (Binrohtal) digelar,...