Penghargaan ini, kata Syahruddin, menjadi salah satu bukti bahwa Pemerintah Kabupaten Pinrang memiliki perhatian dan kepedulian terhadap para petani pembudi daya perikanan yang ada di Pinrang, yang mana memiliki lahan tambak sebagai sarana budidaya perikanan yang cukup luas dan tersebar di beberapa kecamatan.
Bupati Pinrang, Irwan Hamid sebelumnya mengungkapkan, Pemkab Pinrang telah berkomitmen untuk menghidupkan kembali Perikanan Budi Daya di wilayahnya.
Karenanya, Bupati Irwan berharap, lahan-lahan perikanan budi daya di Pinrang bisa kembali berkontribusi bagi peningkatan PDRB di Pinrang, berdampingan dengan hasil produksi pertanian yang saat ini merajai PDRB di Kabupaten Pinrang.
“Kami berharap, perikanan budidaya di Kabupaten Pinrang bisa kembali berjaya seperti beberapa dekade sebelumnya” ujar Bupati Irwan. (busrah)