Inilah Top Scorer Piala Dunia U-17

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMAN RAKYAT, MAKASSAR. Tim Argentina boleh bersedih gagal ke final setelah dikalahkan Jerman 2-4 (3-3) melalu drama adu penalti 28 November 2023. Namun dia masih bisa berbangga karena salah seorang pemainnya mencatatkan diri sebagai top scorer (pencetak gol terbanyak) Piala Dunia U-17 hingga babak semifinal usai. Agustin Febrian Roberto menggetarkan jala lawan Argentina delapan kali.

Yang paling spektakuler, dia mampu menyamakan kedudukan menjadi 3-3 ketika melawan Jerman dengan menciptakan tiga gol dari kakinya (hattrick). Dia berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit ke-36 setelah pemain Jerman Paris Brunner menciptakan gol cepat pada menit ke-9.

Bahkan A.F. Ruberto mampu mengunggulkan Argetina pada menit terakhir babak pertama, kemudian disamakan Jerman melalui Paris Brunner juga pada menit ke-58. Meskipun tertinggal 2-3 melalui gol ketiga Jerman melalui kaki Max Moerstadt pada menit 69, namun Ruberto mampu menyamakan kedudukan pada menit-menit terakhir, 90+7, sekaligus mengantar kedua tim ‘bentrok’ melalui adu penalti. Argentina hanya mampu mengegolkan jala Jerman 2 kali, sementara Jerman menggetarkan jala Argentina 4 kali.

Striker Masa Depan
Dengan nama punggung (nomor 9) Agustin Ruberto, mesin gol Tim Tango Junior ini lahir Buenos Aires, Argentina, 6 Januari 2006. Menempati posisi penyerang tengah dengan tinggi badan 180 cm, Agustin Ruberto disebut-sebut sebagai mesin gol masa depan.

Belum diketahui sosok orang tua Ruberto. Namun kuat dugaan dengan munculnya nama Ruberto sebagai mesin gol pada perhelatan Piala Dunia U-17/2023 di Indonesia, para pekerja media akan mulai memburu siapa orang tuanya. Yang pasti, Ruberto merupakan salah satu pemain yang aksinya sudah diperkirakan menarik sebelum Piala Dunia U17 2023 di Indonesia.

Menurut data yang dihimpun, saat ini Ruberto bergabung di klub River Plate II. Sebelumnya, Ruberto bergabung di klub River Plate U-20.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Ketua Umum PTMSI Makassar Apresiasi Pelaksanaan PON di Mall Nipah

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Appi Lantik Neilma Palamba Jadi Pj Sekda Makassar

PEDOMAN RAKYAT - MAKASSAR. Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, resmi melantik Nielma Palamba sebagai Penjabat Sekretaris Daerah Kota...

Evaluasi Laboratorium IPA SMA 2 Enrekang : Menyusun Strategi Baru dari Balik Meja Diskusi

PEDOMANRAKYAT, ENREKANG — Suasana di UPT SMA Negeri 2 Enrekang, Sulawesi Selatan, Senin, 28 April 2025, terasa berbeda. Di...

Bentrok Pecah saat Eksekusi Showroom di Makassar, 900 Polisi Dikerahkan

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Eksekusi lahan showroom mobil di Jalan A.P. Pettarani, Makassar, Sulawesi Selatan, Senin, 28 April 2025,...

Pagi Ulang Tahun Mentan Amran : Usia 57 yang Penuh Keajaiban

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA - “Usia 55 dan 57 bukan cocokologi, bukan kebetulan. Ini rancangan Allah, jelas terpampang dalam Surah...