Gelar Jumat Curhat, Kapolres AKBP Yudi Frianto Dengarkan Keluhan Masyarakat

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Kapolres Pelabuhan Makassar AKBP Yudi Prianto, melaksanakan Jumat Curhat di Masjid Nurul Iman, di Jl Barukang Utara, Kelurahan Cambayya, Kecamatan Ujung Tanah, Makassar, Jumat (2/2/2024).

Kapolres AKBP Yudi Prianto gelar Jumat Curhat didampingi Wakapolres Kompol Sugeng Suprijanto, Kabag Ops Kompol Lando, Kapolsek Ujung Tanah Kompol Andryani Lilikay, Kabag Log Kompol Asnada Asap, Kabag Ren Kompol Yusuf Balik dan Kasat Binmas AKBP Ahmadin.

Turut pula mendampingi Kapolres Pelabuhan yakni, Kapolsek Soeta AKP Syaharuddin, Kasat Lantas AKP Syarifuddin, Kasat Sabhara AKBP M Nur Parape, Kasat Intelkam Iptu Zulficar dan Kapolsek Kawasan Pelabuhan Paotere Iptu Haryanto.

Hadir pula Sekcam Ujung Tanah A.M Ilyas, Pengurus Masjid Nurul Iman, Kasi Propam, Kasi Humas dan Bhabinkamtibmas se-Kecamatan Ujung Tanah, Babinsa Kelurahan Cambayya, tokoh agama dan masyarakat Kecamatan Ujung Tanah.

Saat Jumat Curhat berlangsung, warga Cambayya Muh Ramli Ali menyampaikan ucapan terimakasih kepada Kapolres Pelabuhan Makassar dan jajarannya atas kegiatan Jumat Curhat.

"Saya pribadi berterimakasih atas dilaksanakannya Jumat Curhat di Kecamafan Ujung Tanah. Dengan adanya sentuhan langsung kepada warga, ini sangat membantu," ucapnya.

Wahyu Ramadhan selaku tokoh pemuda di Kecamatan Ujung Tanah menyampaikan terkait masalah apa yang dilihatnya di Jln Sulawesi. Dimana ada baliho terpasang di lampu merah bertuliskan "Jagai Anakta".

"Itu secara tidak langsung saja kita memberikan edukasi kepada orang tua bahwa pentingnya salah satu program pemerintah. Tapi yang saya harapkan spanduk tersebut dipasang juga di wilayah Ujung Tanah," harapnya.

Ditempat yang sama, warga Tabaringan Hj Hilwa mengeluhkan anak-anak umur 5-10 tahun yang berada di Tabaringan RT 1/RW 2. Dimana anak-anak tersebut, begadang hingga jam 12 malam keatas. Bahkan anak-anak itu, bermain bola di jalan dan sangat ribut.

Baca juga :  Sigap dan Tanggap Respon Aduan Masyarakat, Kapolres Maros : Ini Yang Diharapkan

Menanggapi keluhan dan masukan warga, Kapolres Pelabuhan Makassar, AKBP Yudi Prianto mengatakan, Jumat Curhat ini setiap minggu dilaksanakan dan lokasinya berpindah-pindah.

"Dalam kegiatan ini, kami banyak menerima masukan dari warga untuk nantinya ditindaklanjuti. Kami dari Polres Pelabuhan, mengucapkan terimakasih kepada warga atas apresiasinya serta kerjasamanya selama ini. Sehingga wilayah hukum Polres Pelabuhan tetap aman dan kondusif," ucapnya.

Kapolres AKBP Yudi Prianto juga mengaku, telah membuat spanduk imbauan. Disamping untuk mengingatkan, juga agar warga dapat memperhatikan keluarganya. Utamanya anaknya yang berusia remaja, guna menghindari perang kelompok dan tawuran antar warga.

"Untuk Satsabhara dan Polsek jajaran, agar laksanakan patroli masuk ke lorong-lorong untuk mengimbau anak-anak yang begadang hingga larut malam agar kembali ke rumahnya," beber Yudi.

Usai melaksanakan Jumat Curhat, sekaligus dilanjutkan meninjau proses pembuatan sumur bor di wilayah Polres Pelabuhan Makassar yang berada di samping Mesjid Nurul Iman Kelurahan Cambayya, Kecamatan Ujung Tanah. (*)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

589 Peserta Ikuti Sidang Pemilihan Caba PK, Pangdam XIV/Hsn: “Integritas Adalah Harga Mati”

PEDOMANRAKYAT, GOWA – Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bangun Nawoko selaku Ketua Panitia Sub Panpus Kodam XIV/Hasanuddin memimpin Sidang...

Pangdam Bangun Nawoko Resmi Akhiri TMMD ke-126, Serukan Semangat Akselerasi Desa

PEDOMANRAKYAT, TAKALAR – Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bangun Nawoko memimpin Upacara Penutupan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-126...

IAI Syaichona Muhammad Cholid-Pengadilan Agama Bangkalan Teken Nota Kesepahaman

Dokumentasi : Foto bersama usai penandatanganan nota kesepahaman. PEDOMANRAKYAT, BANGKALAN - Rektor Institut Agama Islam Syaichona Mohammad Cholil, Dr....

Bupati Mutasi Perdana, Lantik 36 Pejabat Pratama di Toraja Utara, Penempatan Sesuai Bidang, Tak Ada Istilah “ABS”

PEDOMANRAKYAT, TORAJA UTARA - Bupati Frederik V. Palimbong melakukan mutasi perdana di jajaran pejabat Pemerintahan Daerah Kabupaten Toraja...