Selanjutnya, menuju Kabupaten Pangkep untuk meresmikan jalan yang dikerjakan melalui Inpres Jalan Daerah. Kemudian di Kabupaten Maros, Presiden bersilaturahmi dengan warga.
Terakhir, menuju Gudang Bulog di Batangase untuk melakukan pengecekan stok beras dan memberikan bantuan pangan kepada masyarakat.
Presiden Joko Widodo sendiri tiba di Bandara Internasional Sultan Hasanuddin sekitar pukul 17.30 WITA kemarin. (syafar)