Muhammadiyah: Pilpres Sudah Selesai, Kita Songsong Masa Depan

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, GOWA — Pemilihan Presidan (Pilpres) 2024 dengan segala rangkaiannya sudah selesai. Komisi Pemilihan Umum (KPU) sudah menetapkan pasangan Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wakil presiden terpilih periode 2024-2029.

“Pilpres sudah selesai, mari kita songsong masa depan,” kata Ketua Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Prof Irwan Akib, saat membawakan ceramah Hikmah Syawalan Muhammadiyah Gowa, di Gedung Pusat Dakwah Muhammadiyah, Jl Balla Lompoa, No.11, Gowa, Ahad, 05 Mei 2024.

Irwan Akib yang mantan Rektor Unismuh Makassar mengingatkan bahwa Muktamar ke-48 Muhammadiyah di Solo, tahun 2022, mengamanatkan banyak agenda program kerja yang akan dilaksanakan dalam lima tahun ke depan.

“Muktamar Muhammadiyah di Solo sudah satu tahun lebih berlalu, sisa tiga tahun lebih ke depan (sebelum Muktamar ke-49, red), banyak agenda yang belum selesai,” kata Irwan.

Selama beberapa bulan menjelang Pilpres, katanya, banyak dinamika yang terjadi di Tengah Masyarakat, termasuk di organisasi-organisasi seperti Muhammadiyah. Masyarakat terbelah dalam kelompok-kelompok dukungan.

“Kalau kita lihat di media sosial, suasananya sangat tajam. Selesai Pilpres, selesai pula di kalangan elit, tapi belum selesai di kalangan medsos,” kata Irwan sambil tersenyum.

Ia menceritakan bahwa ketika KPU Pusat melakukan rapat pleno penetapan Hasil Pilpres 2024, Rabu, 24 April 2024, pada saat bersamaan Muhammadiyah Pusat juga mengadakan acara Syawalan (Halal Bihalal) Idul Fitri 1445 H, di Gedung Cendikia Kampus Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ), Ciputat, Tangerang Selatan.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Jalin Silaturahmi dan Kebersamaan Alumni 80-an, SMANSa Football Club Gelar Home Tournament Mini Soccer 2022

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Banjir Rendam Makassar, Dandim 1408 Pimpin Langsung Penyelamatan Warga

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur Kota Makassar sejak beberapa hari terakhir menyebabkan Sungai Biring...

Titip Rindu untuk Ady: Doa, Hening, dan Lagu yang Menjaga Kenangan

PEDOMANRAKYAT, JENEPONTO - Hening itu turun perlahan, menutup ruang dan waktu. Di antara napas yang tertahan, Rektor INTI...

Langkah Preventif Mitigasi Banjir: Lurah Kunjung Mae Inspeksi Saluran Air di Kawasan Strategis

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Semangat untuk memberikan pelayanan terbaik bagi warga seolah tak pernah padam dari nadi kepemimpinan Lurah...

KH Masse Laibu Terpilih Aklamasi Memimpin MUI Pinrang

PEDOMANRAKYAT, PINRANG - Pelaksana tugas Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Pinrang, KH Masse Laibu, akhirnya terpilih secara...