Bangun Keakraban dan Sinergitas, Prodi S3 PVKT UNM Adakan Halal Bihalal

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Membangun keakraban, sinergitas, kesamaan persepsi, serta silaturahmi, menjadi tema pokok dalam kegiatan halal bihalal dan temu alumni yang diadakan Program Studi S3 Pendidikan Vokasi Keteknikan (PVKT) Program Program Pascasarjana (PPs) Universitas Negeri Makassar (UNM), yang berlangsung di Pantai Indah Bosowa, Minggu (12/05/2024).

Kegiiatan yang berlangsung meriah sejak pagi hingga siang hari tersebut, dihadiri Dekan Fakultas Teknik UNM, Prof. Dr. Ir. H. Muhammad Yahya, MKes, MEng, IPU, AseanEng, Ketua Prodi PVKT Prof. Dr. Purnamawati, MPd, Ketua LP2M UNM Prof. Dr. Ir. Ar. H. Bakhrani A Rauf, MT, IPU, IAI, Prof. Dr. Drs. Ir. Jamaluddin, MP, IPM, Prof. Dr. Syahrul, MPd, Prof. Dr. Usman Mulbar, MPd, dan Dr. Ir. Abdul Muis Mappalotteng, MPd, MT, IPM. Selain itu, hadir pula perwakilan alumni S3 PVKT dari setiap angkatan, mahasiswa aktif, keluarga dan beberapa undangan lainnya.

Dekan FT UNM, Prof. Muhammad Yahya, menyampaikan rasa terimakasih dan bangganya atas terselenggaranya kegiatan halal bihalal dan temu alumni ini. Sebab katanya, dengan bersilaturahmi akan terjalin keakraban yang kuat sebagai keluarga besar S3 PVKT UNM.

“Banyak hal yang bisa terbangun dalam jalinan keakraban tersebut. Mulai dari koaborasi antar universitas, karena alumni maupun mahasiswa aktif S3 UNM, rata-rata berasal dari kampus-kampus besar. Sehingga banyak hal yang bisa dilakukan. Misalnya kolaboorasi dalam penelitian maupun pengabdian, kolaborasi dalam penulisan karya ilmiah, maupun kolaborasi lainnya yang dapat mengangkat nama institusi masing-masing,” tegasnya.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Temukan Dugaan Korupsi Penyaluran Dana Hibah Pemprov Sulut TA 2018, DPW LSM Inakor Laporkan ke Kejati Sulut

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Menulis Apa Adanya, Merawat Nurani: BugisPos Menapaki Usia 27 Tahun

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Tak semua media mampu menua dengan anggun. Sebagian gugur di tengah jalan, sebagian lain kehilangan...

Digelar Mei, Munafri Resmi Buka Registrasi Makassar Half Marathon 2026

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, secara resmi membuka registrasi Makassar Half Marathon (MHM) 2026 dalam...

Dari Panrannuangta untuk Masa Depan: INTI Jeneponto Rayakan Dies Natalis ke-35 dan Wisuda Penuh Makna

PEDOMANRAKYAT, JENEPONTO - Ruang Pola Panrannuangta, Kantor Bupati Jeneponto, Minggu (11/01/2026), terasa berbeda. Bukan sekadar ruang resmi pemerintahan,...

Domino Naik Kelas, ORADO Sulsel Siap Kirim Atlet ke Level Nasional

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA — Pengurus Besar Federasi Olahraga Domino (ORADO) Nasional secara resmi mendeklarasikan domino naik kelas sebagai olahraga nasional. Deklarasi...