Kodam XIV/Hasanuddin Gelar Apel Komandan Satuan TA 2024

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Kodam XIV/Hasanuddin gelar Apel Komandan Satuan (AKS) TA 2024, dipimpin langsung oleh Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayjen TNI Bobby Rinal Makmun, S.IP, yang diikuti oleh seluruh Pejabat Utama (PJU) Kodam, para Komandan/Kepala (Dan/Ka) satuan beserta Ketua Koorcab Persit Kartika Candra Kirana Jajaran Kodam XIV/Hasanuddin, bertempat di Balai Jend. M. Yusuf, Jl. Jend. Sudirman, Kota Makassar, Rabu (29/05/2024).

AKS ini dilaksanakan mulai tanggal 28 Mei hingga 29 Mei 2024 dengan mengangkat tema "Melalui Apel Komandan Satuan, Kodam XIV/Hasanuddin Siap Meningkatkan Profesionalisme Prajurit Guna Mewujudkan Pertahanan Yang Tangguh Untuk Indonesia Maju", yang bertujuan untuk mengevaluasi, menyamakan persepsi para Komandan Satuan (Dansat) dalam melaksanakan tugas pokoknya secara Adaptif, Profesional, Modern dan Tangguh guna meningkatkan kemampuan operasional satuan TNI AD khususnya Kodam XIV/Hasanuddin.

Apel Dansat ini diisi dengan kegiatan sambutan Pangdam, ceramah dari Pj Gubernur dan KPU Sulsel, ceramah dari PJU Kodam, olahraga bersama, penanaman pohon, demonstrasi Bela Diri Taktis (BDT) dan menembak reaksi.

Pangdam berharap kepada seluruh Dansat jajaran Kodam XIV/Hasanuddin dapat mewujudkan tanggungjawab sebagai Dansat dengan baik, demikian pula kepada seluruh Ibu Ketua Organisasi Persit masing-masing satuan untuk dapat menjadi tauladan di satuannya masing-masing sehingga Kodam XIV/Hasanuddin ke depannya semakin baik, memberikan manfaat kepada organisasi dan satuan maupun kepada masyarakat sekitarnya. (*Rz)

Baca juga :  Inspektorat Segera Rampungkan Audit Kerugian Negara Dugaan Korupsi ART Pimpinan DPRD Sidrap

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Sidang Perdana Kasus Skincare Bermerkuri di Makassar : Tiga Terdakwa Hadir di Persidangan

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Pengadilan Negeri Makassar kembali menggelar sidang perdana dalam perkara skincare yang mengandung merkuri dan bahan...

Pangdam XIV/Hasanuddin Tanam Pohon dan Tebar Bibit Ikan di Kodim 1430/Konut, Wujud Nyata Ketahanan Pangan

PEDOMANRAKYAT, KONAWE UTARA – Memasuki hari kedua kunjungan kerja di Sulawesi Tenggara, Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayjen TNI Windiyatno, bersama...

Gubernur Sumut Bobby Nasution Bersama Wagub Gelar Safari Ramadan Perdana di Medan

PEDOMANRAKYAT, MEDAN - Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Bobby Afif Nasution bersama Wakil Gubernur Sumut Surya menggelar Safari Ramadan...

Rektor UNM Prof. Karta Jayadi Minta Dikritik oleh Media

PEDOMAN RAKYAT - MAKASSAR. Rektor Universitas Negeri Makassar (UNM), Prof. Karta Jayadi, mengundang para awak media di Kota...