Pinrang Persembahkan Tari Padduppa untuk Rekor MURI

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, PINRANG – Festival Sulsel Menari bertema South Sulawesi in Harmony yang digelar Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Provinsi Sulawesi Selatan yang dipusatkan di kawasan wisata Lego-Lego Center Point of Indonesia melibatkan 24 ribu penari dari kalangan pelajar SMP dan SMA yang berasal dari 24 Kabupaten/Kota se Sulsel.

Dalam rangkaian kegiatan festival tersebut, Pemerintah Kabupaten Pinrang melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan turut melibatkan 1,116 pelajar tingkat SMP dan SMA. Mereka menampilkan Tari Padduppa yang digelar secara kolosal untuk rekor MURI sebagai Penari Terbanyak dengan pakaian adat Baju Bodo di Halaman Kantor Bupati Pinrang, Rabu (12/6).

Kegiatan ini turut disaksikan Pj Bupati Pinrang, Ahmadi Akil beserta sejumlah pejabat lainnya untuk mendukung pencapaian rekor MURI dari penampilan kolosal para penari kalangan pelajar tersebut.

Kabid Kebudayaan Disdikbud Pinrang, Andi Akbar menyebutkan, secara keseluruhan jumlah penari pelajar yang dilibatkan pada kegiatan Festival Sulsel Menari sebanyak 1.116 pelajar. 75 orang tampil langsung di Lego-Lego CPI Makassar dan 1.041 lainnya tampil di Halaman Kantor Bupati Pinrang untuk pencapaian Rekor MURI.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Institut Teknologi dan Sains (INTENS) Muhammadiyah Perguruan Tinggi Pertama di Kolaka Utara

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Survei Litbang Kompas: 71,5 Persen Puas dengan Kinerja Kementan

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA — Hasil survei terbaru Litbang Kompas menunjukkan tingkat kepuasan publik terhadap kinerja Kementerian Pertanian (Kementan) mencapai...

Dua Desa di Tomoni Timur Gelar Musyawarah RKPDes 2026

PEDOMANRAKYAT, LUTIM — Dua desa di Kecamatan Tomoni Timur, Kabupaten Luwu Timur, yakni Desa Kertoraharjo dan Desa Pattengko,...

TP PKK Tomoni Timur Kembali Raih Juara 1 Lomba Cipta Menu B2SA Luwu Timur

PEDOMANRAKYAT, LUTIM — Tim Penggerak PKK Kecamatan Tomoni Timur kembali menorehkan prestasi gemilang. Untuk keempat kalinya secara berturut-turut,...

Polisi Tangkap Pengedar Sabu di Turikale, Jejak Jaringan Narkotika Mengarah ke Moncongloe

PEDOMANRAKYAT, MAROS – Satuan Reserse Narkoba Kepolisian Resor Maros kembali menggagalkan upaya peredaran sabu di wilayah hukumnya. Seorang pria...