Bersama Isteri, Pj. Bupati T.R. Fahsul Falah Hadiri Kemeriahan Peringatan Hari Anak Nasional di Sinjai

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, SINJAI -- Dalam rangka memeriahkan Hari Anak Nasional Ke 40 Tahun 2024, Dinas Pemberdayaan Peremouan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Sinjai mengadakan serangkaian kegiatan, Selasa (23/7/2024).

Kegiatan yang diselenggarakan di Halaman kantor DP3AP2KB Sinjai ini berlangsung meriah dengan melibatkan anak-anak mulaibtingkat PAUD hingga SMA dan dihadiri langsung oleh Penjabat Bupati Sinjai TR. Fahsul Falah diadampingi Pj. Ketua TP. PKK Sinjai Cut Resmiati.

Berbagai kegiatan yang dilaksanakan untuk memberikan apresiasi terhadap anak-anak seperti lomba mewarnai, lomba engrang, atraksi sepeda lambat, dongeng dan senam literasi serta berbagai kegiatan lainnya.

Kepala DP3AP2KB Sinjai Drs. Janwar menyampaikan bahwa peringatan Hari Anak ini sebagai bentuk apresiasi pemerintah kepada pemenuhan hak anak serta perlindungan khusus kepada anak.

Kegiatan ini bertema "Rekreasi" yang akronimnya Ramai-ramai cegah perkawinan anak, kekerasan terhadap anak dan stunting.

Sementara itu Pj. Bupati Sinjai T.R. Fahsul Falah mengharapkan Hari Anak ini menjadi momen oenting dalam upaya meningkatkan peran anak, melindungi serta memenuhi apa yang menjadi hak anak.

"Saya sangat bersyukur bisa membersamai anak-anak terlebih hari ini adalah hari spesial mereka. Anak-anak inilah sebagai pewaris negeri, dan penentu maju mundurnya bangsa kita di masa yang akan datang menuju generasi emas,” katanya.

Kegiatan yang dirangkaiakan dengan pencanangan PIN Polio ini turut dihadiri oleh Ketua DPRD Sinjai Lukman H. Arsal, para Forkopimda, para Asisten, Staf Ahli, Kepala OPD dan Forum Anak Masseddi. (AaN)

Baca juga :  Polres Tana Toraja Jadwalkan Pemanggilan Kedua Legislator dalam Kasus Perusakan SMP PGRI Marinding

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Tiga Nama Menguat Pimpin I AM Unhas: Mursalim Nohong, Dien Triana dan Abdullah Sanusi

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Ikatan Alumni Manajemen Universitas Hasanuddin (I AM Unhas) resmi membuka penjaringan bakal calon Ketua periode...

Awal Tahun, Pusjar SKMP LAN Tegaskan Komitmen Mitra PPNPN

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Suasana Aula Hasanuddin, Rabu (7/1/2026) siang, tampak berbeda dari hari-hari kerja biasa. Deretan kursi tertata...

Sinergi Tanpa Sekat, Musrenbang Kunjung Mae Fokus pada Skala Prioritas dan Visi “Muliakan Makassar”

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Komitmen untuk memacu roda pembangunan di Kelurahan Kunjung Mae terus dibuktikan secara nyata. Pada Kamis...

Dukung Ketahanan Pangan, Polres Soppeng Gelar Panen Raya Jagung Serentak

PEDOMANRAKYAT, SOPPENG - Sebagai bentuk dukungan terhadap kebijakan strategis pemerintah dalam memperkuat ketahanan pangan nasional, Polres Soppeng menggelar...