Putra Asal Sinjai Dikukuhkan Jadi Guru Besar UNM, Ini Profilnya

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR -- Seorang putra asal Sinjai dikukuhkan sebagai Guru Besar dari Bidang Pebdidikan Ilmu Bahasa Inggris Universitas Negeri Makassar (UNM). Sang Guru Besar kelahiran Sinjai 2 Mei 1969 tersebut adalah Prof. Iskandar S.Pd, M.Ed, Ph.D.

Prof. Iskandar dikukuhkan sebagai guru besar bersamaan dengan pengukuhan dua guru besar lainnya, yaitu Prof. Dr. H. Abdullah Sinring, M.Pd dari Fakultas Ilmu Pendidikan, Prof. Dr. Hendra Jaya, S.Pd., MT dari Fakultas Teknik.

Pengukuhan ketiga guru besar atau pemberian gelar profesor dalam sidang terbuka luar biasa berlangsung di Ballroom Teater lantai 3 Pinisi UNM, Kamis (25/7/2024) dan dikukuhkan langsung oleh Rektor UNM Prof. Karta Jayadi.

Prof. Iskandar yang sering disapa Ka' Is dikalangan keluarganya menyelesaikan pendidikan formal pertama di SDN 85 Labettang Kecamatan Sinjai Selatan tahun 1982.

Selanjutnya, putra dari pasangan Sulaiman Mantu (alm) dan Buatasa Aras (alm) itu melanjutkan pendidikan ke SMPN Tondong Sinjai Timur tamat tahun 1985. Sedangkan pendidikan tingkat SMA dijalaninya di SMA Bikeru Sinjai Selatan.

Kemudian ia melanjutkan kuliah di IKIP Ujung Pandang mengambil jurusan Pendidikan Bahasa Inggris selesai tahun 1993. Selanjutnya melanjutkan program S2 di Curtin University Of Technology Australia dengan jurusan Educational Studies dan program S3 juga di Curtin Universty Of Technology selesai pada tahun 2015.

Pernikahannya dengan Fatimah Karim pada 18 Oktober 1992 dikaruniai dua anak, yaitu satu laki-laki dan satu perempuan serta 3 orang cucu.

Iskandar mulai melaksanakan tugas akademik di Universitas Negeri Makassar (UNM) sebagai Dosen Bahasa Inggris pada tahun 2005 di Fakultas Bahasa dan Sastra sampai sekarang.

Disaksikan oleh para kerabatnya, Prof. Iskandar yang saat ini menjabat sebagai Wakil Dekan Bidang Akademik di FBS UNM menyampaikan orasi llmiah berjudul Membangun Harmoni Melalui Komunikasi Asertif Dalam Bingkai Budaya Kolektivistik. (AaN)

Baca juga :  Gubernur Sulsel Buka Festival Budaya, Budaya Toraja Punya Dayatarik Luar Biasa

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Jumat Bersih, TNI Turun Bergotong Royong Bersama Warga Citta

PEDOMANRAKYAT ,SOPPENG – Sejumlah personil TNI Pos Koramil 1423 - 04 Kecamatam Citta turun bergotong royong bersama warga...

Personil TNI – Polri Amankan Ibadah Jumat Agung di Soppeng

PEDOMANRAKYAT ,SOPPENG - Puluhan personil Polres Soppeng bersama Kodim 1423 dikerahkan untuk pengamanan pelaksanaan ibadah Jumat Agung dan...

Melihat Sebuah Bentor Bersama Pengendaranya Terperosok ke Saluran Air, Anggota Polwan Polres Gowa Tunjukkan Aksi Heroik Berikan Bantuan

PEDOMANRAKYAT, GOWA - Dalam rangka melaksanakan program Patroli Polwan Menyapa, salah satu program unggulan Kapolres Gowa AKBP Muhammad...

Cegah Perjudian, Tim Gabungan TNI-Polri Gowa Bongkar Lokasi yang Diduga Arena Sabung Ayam di Desa Nirannuang

PEDOMANRAKYAT, GOWA - Tim gabungan TNI-Polri Kabupaten Gowa melaksanakan kegiatan pengecekan lokasi yang diduga sebagai arena sabung ayam...