Pemkab Sinjai Perkuat Kelembagaan Pengelola Irigasi

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, SINJAI — Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Sinjai menggelar pembinaan dan pemberdayan kelembagaan pengelolaan Sumber Daya Air (SDA).

Kegiatan ini dibuka oleh Penjabat Bupati Sinjai T.R Fahsul Falah yang diwakili oleh Asisten Perekonomoan dan Pembangunan Setdakab Sinjai Andi Ilham Abubakar di Aula Rumah Makan Wiring Empang, Rabu (7/8/2024).

Panitia Pelaksana Magfirah Malkab dalam laporannya menyampaikan bahwa kegiatan Pembinaan dan Pemberdayaan ini bertujuan agar masyarakat petani/P3A/GP3A/IP3A dapat berpartisipasi dalam pelaksanaan operasi pemeliharaan dan konstruksi rehabilitasi pada jaringan irigasi primer dan sekunder serta memberikan pemahaman terkait tugas dan tanggung jawab masing-masing pengelola irigasi, dalam hal ini P3A/GP3A dan PPA/POB.

“Rapat ini dilaksanakan selama dua hari dengan 4 (empat) sesi dan dihadiri kurang lebih 65 orang peserta dari PPA РОВ, РЗА, GP3A Daerah Irigasi Kewenangan Kabupaten Sinjai,” katanya.

Sekretaris Dinas PUPR Sinjai Ir. Nazaruddin Taha mengatakan bahwa kegiatan ini didasari dengan Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Nomor 30 Tahun 2015 tentang pengembangan dan Pengelolaan Sistem Irigasi yang didalamnya petani pemakai air wajib membentuk perkumpulan.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Momen Perayaan HUT Kemerdekaan RI ke-80, SD Negeri Parinring Hadirkan Pendongeng Edukasi Stop Bullying

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Momentum HGN 2025: SMPN 1 Sinjai Tampilkan Kebinekaan Lewat Pakaian Adat

PEDOMANRAKYAT, SINJAI -- Peringatan Hari Guru Nasional (HGN) 25 November 2025 di Kabupaten Sinjai berlangsung meriah. Di UPTD...

Piala Dunia U-17, Austria & Portugal Bentrok di Final

PEDOMANRAKYAT, QATAR - Portugal akhirnya untuk pertama kalinya masuk final Piala Dunia U-17 setelah menang 6-5 atas Brasil...

Tokoh Agama dan Masyarakat Tomoni Timur, Rakor Perkuat Harmonisasi Umat Beragama

PEDOMANRAKYAT, LUWU TIMUR — Upaya memperkuat kerukunan antarumat beragama di Kecamatan Tomoni Timur Kabupaten Luwu Timur kembali ditegaskan...

H Afdal: Tahun 2026, Kuota Haji Soppeng Meningkat dari 237 Menjadi 906 Orang 

PEDOMANRAKYAT,SOPPENG , Jumlah kuota haji yang dialokasikan untuk Kabupaten Soppeng meningkat dari tahun tahun sebelumnya dan terakhir tahun...