Dispus Arsip Gelar Workshop Implementasi Srikandi, Jadikan Sulsel  Percontohan Digitalisasi Pemerintahan di KTI

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Sulawesi Selatan (Dispus Arsip) menggelar Workshop Implementasi Sistem Informasi Kearsipan Dinamis Terintegrasi (Srikandi) di Raising Hotel Makassar, Jalan Racing Center 31 Makassar, Selasa (27/8/2024)

Workshop ini bertujuan untuk efektivitas kearsipan dalam rangka percepatan digitalisasi Kearsipan di pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan.

Workshop yang dihadiri sekira 75 orang peserta dari seluruh OPD dan 12 Cabang Dinas Pendidikan se Sulsel ini sebagai pengembangan dan penerapan untuk aplikasi Srikandi yang akan massif diselenggarakan pada November 2024 mendatang.

Hal ini disampaikan oleh Ketua Panitia sekaligus sebagai Kepala Bidang Kearsipan Dispus Arsip Sulsel Dr H Basri, S.Pd.,M.Pd dalam laporannya pada kegiatan workshop.

Ia pun menambahkan bahwa workshop ini untuk mendukung arahan Pj Gubernur Sulsel Prof Zudan Arif Fakrulloh yang akan menjadikan Sulsel sebagai percontohan untuk digitalisasi pemerintahan untuk kawasan timur Indonesia (KTI).

“Tentu melalui workshop ini kita akan menerapkan arahan Pj Gubernur Sulsel, agar kita dapat menjadi percontohan dan barometer untuk digitalisasi pemerintahan di wilayah Indonesia Timur,” pungkasnya.

Sementara itu, Kepala Dispus Arsip Sulsel Moh. Hasan Sijaya, SH.,MH memuji kegiatan workshop ini.

“Mengapa workshop ini penting, karena aplikasi Srikandi itu adalah suatu keharusan bagi penyelenggara pemerintahan,” ungkapnya.

“Apalagi Pj Gubernur Sulsel sangat memahami digitalisasi dan telah menetapkan Sulsel sebagai barometer digitalisasi pemerintahan di kawasan timur Indonesia,” imbuh Ketua Korpri Sulsel ini.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Capaian Indikator Makro Ekonomi di Sinjai Terus Meningkat

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

BEM UI Tolak Aksi Unjuk Rasa Anarkis, Attan Sayyid: Mahasiswa Tidak Boleh Keluar dari Koridor Konstitusi dan Nilai-nilai Kemanusiaan

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA - Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Indonesia (BEM UI), Atan Zayyid Sulthan Rahman, menyatakan sikap tegasnya...

Wujud Rasa Syukur, Dirut PD Parkir Makassar Gelar Syukuran, Dihadiri Wali Kota Munafri Arifuddin

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Suasana penuh kebahagiaan menyelimuti kediaman Direktur Utama PD Parkir Makassar, H. Saharuddin Said, SE, saat...

Pemberdayaan Kelompok Tani Melalui Optimalisasi Pekarangan Rumah Produktif dengan Usaha Tani Bawang Merah Ramah Lingkungan

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Tim dosen dari Fakultas Pertanian Universitas Hasanuddin (Unhas) melaksanakan kegiatan pengabdian masyarakat kepada Kelompok Tani...

Ciptakan Kota Medan Aman, Elemen Masyarakat Apresiasi Kinerja Kapolrestabes Medan

PEDOMANRAKYAT, MEDAN - Masyarakat berharap Polrestabes Medan menjadi ujung tombak dalam memutus mata rantai kejahatan rayap besi, rayap...