PEDOMANRAKYAT, SINJAI — Program Studi Tadris Bahasa Inggris (Prodi TBI), salah satu jurusan yang ada di kampus Universitas Islam Ahmad Dahlan (UIAD) Sinjai kini telah menyandang Akreditasi “Unggul” atau predikat “A”.
Pencapaian akreditasi A ini ditandai dengan terbitnya SK dari Lembaga Akreditasi Mandiri Pendidikan (LAMDIK) Nomor 923/LAMDIK/AK/S/VIII/2024 yang berlaku selama 5 tahun ke depan.
SK tersebut terbit setelah prodi TBI menjalani asesmen lapangan untuk penilaian akreditasi pada bulan Juni lalu.
Sebelumnya, prodi yang masuk di Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK) ini hanya menyandang Akreditasi “C”.
Ketua Prodi TBI UIAD Sinjai, Harmilawati saat ditemui, Senin (02/09/2024) siang, mengutarakan rasa bangganya atas pencapaian jurusan yang dipimpinnya.
Sebab akreditasi C yang sebelumnya disandang, mengalami lompatan signifikan dan langsung meraih akreditasi A.
“Ini melampaui target karena sebenarnya kita hanya menargetkan akreditasi Baik Sekali atau B. Tadris Bahasa Inggris ini kan sebelumnya akreditasi C, langsung melompat ke Akreditasi A. Alhamdulillah kita bisa melampaui target yang ditetapkan,” ujarnya.