Asintel Kejati Sulsel Menghadiri Penetapan Nomor Urut Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Asisten Intelijen Kejati Sulsel, Ardiansyah menghadiri Pengundian dan Penetapan Nomor Urut Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Selatan Serta Deklarasi Kampanye Damai Tahun 2024 di Hotel Claro Makassar, Senin (23/09/2024).

Ketua KPU Sulsel, Hasbullah mengumumkan hasil penetapan pengundian nomor urut pasangan calon Gubernur Sulawesi Selatan 2024.

Pasangan Mohammad Ramdhan Pomanto - Azhar Arsyad mendapatkan nomor urut satu (1). Pasangan ini didukung partai politik PKB, PDIP, PPP, Partai Buruh, Partai Umat dan PBB.

Kemudian pasangan Andi Sudirman Sulaiman dan Fatmawati Rusdi mendapat nomor urut 2. Pasangan ini didukung Partai Golkar, Partai Gerindra, Partai Demokrat, PAN, Partai NasDem, Partai Hanura, PKS, PSI, Partai Gelora, dan Partai Perindo.

“Rapat Pleno Terbuka penetapan nomor urut pasangan calon merupakan salah satu rangkaian proses pelaksanaan Pilkada Sulsel tahun 2024,” kata Hasbullah.

Usai pengundian nomor urut dilanjutkan dengan penyampaian dari masing-masing pasangan calon. Lalu dilakukan Deklarasi Kampanye Damai Pilgub Sulsel Tahun 2024. Berikut naskah Deklarasi Kampanye Damai :

Kami, Calon Gubernur dan Wakil Gubernur, Partai Politik Pengusul beserta Tim Kampanye dan Para Pendukung Berjanji :

1. Mewujudkan pemilihan yang langsung, umum, bebas, jujur dan adil.

2. Melaksanakan kampanye pemilihan yang aman, tertib dan damai, berintegritas, tanpa hoax tanpa politisasi SARA dan tanpa politik uang.

3. Melaksanakan kampanye pemilihan berdasarkan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Rapat pleno terbuka ini turut dihadiri Bawaslu Sulsel, perwakilan pimpinan Forkopimda, pimpinan partai politik se-Sulsel, tim pendukung/relawan pasangan calon dan media.(*/Hdr)

Baca juga :  Dosen FHISIP UT Teliti Isu Hybrid Layanan Kesehatan Di Daerah 3T Sebatik Kaltara

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Jumat Bersih, TNI Turun Bergotong Royong Bersama Warga Citta

PEDOMANRAKYAT ,SOPPENG – Sejumlah personil TNI Pos Koramil 1423 - 04 Kecamatam Citta turun bergotong royong bersama warga...

Personil TNI – Polri Amankan Ibadah Jumat Agung di Soppeng

PEDOMANRAKYAT ,SOPPENG - Puluhan personil Polres Soppeng bersama Kodim 1423 dikerahkan untuk pengamanan pelaksanaan ibadah Jumat Agung dan...

Melihat Sebuah Bentor Bersama Pengendaranya Terperosok ke Saluran Air, Anggota Polwan Polres Gowa Tunjukkan Aksi Heroik Berikan Bantuan

PEDOMANRAKYAT, GOWA - Dalam rangka melaksanakan program Patroli Polwan Menyapa, salah satu program unggulan Kapolres Gowa AKBP Muhammad...

Cegah Perjudian, Tim Gabungan TNI-Polri Gowa Bongkar Lokasi yang Diduga Arena Sabung Ayam di Desa Nirannuang

PEDOMANRAKYAT, GOWA - Tim gabungan TNI-Polri Kabupaten Gowa melaksanakan kegiatan pengecekan lokasi yang diduga sebagai arena sabung ayam...