“Kami melakukan kunjungan ini dalam rangka melihat secara lebih dekat kegiatan kerja yang ada di PLTU Jeneponto, dengan harapan dapat memperoleh masukan atau mengetahui berbagai inovasi dan teknologi baru baru yang dikembangkan atau diterapkan, sehingga informasi yang diperoleh tersebut dapat diimplementasikan dalam pembelajaran di bidang ke-elekto-an,” ungkapnya.
Selain itu, Andi Syarifuddin mengharapkan adanya kerjasama dalam kegiatan magang dan kegiatan penelitian.
Pihak management PT Bosowa Energy menyatakan kesiapannya untuk melalukan kerjasama, terlebih yang terkait bidang pengembangan keilmuan.
Di kesempatan tersebut, pihak management PT Bosowa Energy juga memberikan gambaran dan penjelasan tentang prinsip kerja PLTU Jeneponto, mulai boiler, steam turbin, condensor, hingga water treatment.
Pertemuan yang berlangsung hangat tersebut diisi dengan tanya jawab dan dilanjutkan dengan kunjungan ke seluruh bagian PLTU Jeneponto. (yus)