Sukseskan Pilkada 2024, Bhabinkamtibmas Pulau Barrang Lompo Tingkatkan Patroli Dialogis

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Bhabinkamtibmas Pulau Barrang Lompo, Aipda Danial, melakukan kunjungan kepada warga dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024.

Bhabinkamtibmas Aipda Danial menyambangi warganya dan mengingatkan pentingnya menjaga situasi tetap kondusif selama tahapan Pilkada berlangsung.

Selain mengajak warga untuk berpartisipasi aktif menjaga Kamtibmas, Aipda Danial juga menyampaikan pesan-pesan keamanan agar masyarakat Pulau Barrang Lompo, Kecamatan Kepulauan Sangkarrang, tetap waspada dan bersatu menjaga kerukunan.

"Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi antara warga dan meningkatkan kepedulian serta kewaspadaan masyarakat terhadap pentingnya menjaga ketertiban demi menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman," ujar Kasubsipenmas Aipda Adil.

"Diharapkan melalui patroli dialogis yang dilakukan secara rutin oleh Bhabinkamtibmas, situasi di Pulau Barrang Lompo tetap stabil dan aman, sehingga tahapan Pilkada 2024 dapat berlangsung dengan lancar tanpa gangguan keamanan," harap Kasubsipenmas Humas Polres Pelabuhan Makassar. (*)

Baca juga :  Road Show Ke-12 di Sultra, Pangdam XIV/Hsn : Prajurit Harus Miliki Karakter Moral Baik, Sesuai Slogan 6K di Hati Kita

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Domino Naik Kelas, ORADO Sulsel Siap Kirim Atlet ke Level Nasional

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA — Pengurus Besar Federasi Olahraga Domino (ORADO) Nasional secara resmi mendeklarasikan domino naik kelas sebagai olahraga nasional. Deklarasi...

Banjir Rendam Makassar, Dandim 1408 Pimpin Langsung Penyelamatan Warga

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur Kota Makassar sejak beberapa hari terakhir menyebabkan Sungai Biring...

Titip Rindu untuk Ady: Doa, Hening, dan Lagu yang Menjaga Kenangan

PEDOMANRAKYAT, JENEPONTO - Hening itu turun perlahan, menutup ruang dan waktu. Di antara napas yang tertahan, Rektor INTI...

Langkah Preventif Mitigasi Banjir: Lurah Kunjung Mae Inspeksi Saluran Air di Kawasan Strategis

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Semangat untuk memberikan pelayanan terbaik bagi warga seolah tak pernah padam dari nadi kepemimpinan Lurah...